Ciherang Masih Jadi Jenis Padi Unggulan di Indramayu

:


Oleh MC KAB INDRAMAYU, Kamis, 16 Mei 2019 | 17:08 WIB - Redaktur: Elvira - 6K


Indramayu, InfoPublik - Sejumlah petani padi di Kabupaten Indramayu Provinsi Jawa Barat sebagian wilayah sudah melakukan masa tanam padi musim kemarau 2019. Jenis padi ciherang masih populer bahkan dianggap unggulan oleh beberapa petani.

Menurut Reman petani asal Desa Cikedung Lor Kecamatan Cikedung Kabupaten Indramayu mengatakan padi jenis ciherang memiliki keunggulan tersendiri seperti cepat membuah dan batang padi yang kuat sehingga jarang roboh akibat kencannya angin hujan.

"Banyak diantara petani termasuk saya yang menggunakan jenis padi ciherang karena padi yang dihasilkan banyak saat membuah selain itu kuat batang padinya maka jarang roboh terkena kencangnya angin atau hujan," katanya saat ditemui saat masa tandur, Rabu (15/5/2019).

Ia menambahkan, padi jenis ciherang banyak dicari oleh sejumlah tengkulak padi saat memiliki nilai jual yang tinggi untuk kemudian diolah menjadi beras baik beras premium maupun medium.

“Sejumlah tengkulan menyukainya padi jenis ciherang karena memiliki nilai jual yang tinggi lagi dan apabila di olah menjadi beras maka beras yang dihasilkan akan bagus juga seperti beras premium dan medium itu dari ciherang asalnya,” tambahnya.

Sementara itu tokoh petani desa setempat, Kamid mengatakan ciherang memiliki ketahanan dari serangan hama padi seperti hama jenis wereng batang coklat, belalang dan kupu-kupu sawah dan pertumbuhan yang cepat sehingga tidak jarang masyarakat banyak yang menggunakannya. 

“Pertumbuhan yang cepat antara dua sampai tiga bulan petani sudah melakukan aktivitas panen,” pungkasnya. (M.Toyib/Diskominfo Indramayu/Vira)