150 Ibu Rumah Tangga Adu Ketangkasan Padamkan Api

:


Oleh MC KOTA BALIKPAPAN, Senin, 11 Maret 2019 | 08:54 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 336


Balikpapan, InfoPublik - Sekitar 150  ibu rumah tangga se-Kota Balikpapan beradu ketangkasan dalam Lomba Pemadaman api dan yel-yel kedaruratan yang digelar Badan Penggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Balikpapan di Lapangan  Merdeka,  Sabtu (9/3/2019). Kegiatan ini merupakan  rangkaian peringatan Bulan Keselematan Kesehatan Kerja (K3) Nasional dan HUT ke-122 Kota Balikpapan. 

Sejumlah nomor lomba harus diselesaikan oleh masing-masing tim yang terdiri dari 5 orang yang diikuti 30 tim perwakilan dari enam kecamatan di Balikpapan. "Masing-masing tim harus menyelesaikan tantangan lomba, mulai dari berlari melintasi ban bekas, kemudian mengenakan pakaian pemdam api dengan lengkap ," ujar Kepala BPBD Kota Balikpapan Suseno.

Selanjutnya, tantangan yang paling menantang adalah tim ini harus memadamkan api dengan menggunakan fire blanket dengan teknik yang telah diajarkan kepada peserta. "Selain menggunakan fire blanket, peserta juga harus terampil menggunakan alat pemadam api ringan," kata Suseno.

Suseno menambah, pengetahuan dasar tentang penanggulangan dini terhadap kebakaran ini sangat penting diketahui ibu rumah tangga, karena mereka yang kerap bersentuhan dengan masak- memasak dan dapur. "Jadi penting sekali diketahui dan dipahami Ibu-ibu termasuk tidak boleh panik saat melakukan pemadaman, harus tenang, " tukasnya. (mcBalikpapan/ mt/eyv)