Pemkot Semarang dan Pelaku UMKM Kolaborasi Promosikan Produk-Produk

:


Oleh MC KOTA SEMARANG, Rabu, 28 November 2018 | 08:33 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 242


Semarang. InfoPublik - Dinas Koperasi dan UMKM Pemerintah Kota Semarang, dan pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) melakukan promosi produk-produknya melalui Goes To Hotel di Gets Semarang, Selasa (27/11/2018).

Koordinator penyelenggara acara UMKM Goes To Hotel Yuta menerangkan, kurang lebih sepuluh pelaku UMKM di Kota Semarang mengikuti kegiatan tersebut. Selain itu dimeriahkan pula dengam acara peragaan busana batik dari beberapa desainer di Kota Semarang.

Yuta mengatakan pihaknya ingin UMKM bisa naik kelas, yakni dengan cara menjalin kerja sama dengan hotel-hotel di Kota Semarang.“Kami ingin UMKM tidak dipandang sebelah mata, karena produk-produk UMKM juga tidak kalah bagusnya dengan produk pabrikan di luar,” ungkapnya.

Yuta menambahkan pelaku UMKM yang berpartisipasi saat ini ada bermacam-macam, antara lain produk fashion batik, tas, handicraft dan makanan.“Kami akan lihat animo pasarnya dulu karena ini baru yang pertama kali diadakan di Hotel Gets Semarang,”ujarnya.

Untuk ke depannya Pemkot Semarang juga sudah akan berkolaborasi dengan Hotel Dafam Semarang. Selain UMKM Goes to Hotel ini, Pemkot Semarang mendukung pemasaran UMKM di Kota Semarang dengan menyediakan gerai di Pasar Srondol.