Peternak Lamtim Mulai Budidayakan Burung Puyuh.

:


Oleh MC KAB LAMPUNG TIMUR, Jumat, 29 Juni 2018 | 06:40 WIB - Redaktur: Tobari - 1K


Marga Tiga, Info Publik - Beternak burung puyuh warga Desa Surya Mataran Kecamatan Marga Tiga Lampung Timur bisa hasilkan 6 - 12 juta per bulan.  Irfan memanfaatkan lahan kosong yang ada di belakang rumahnya untuk berteriak burung puyuh.

Menurut Irfan Salah satu usaha peternakan yang cukup menjanjikan dan masih memiliki potensi besar adalah beternak burung puyuh. 

Burung puyuh tak hanya sebagai burung pedaging, tetapi mampu menghasilkan telur puyuh dan bahkan kotoranya bisa  juga menhasilkan uang untuk di jadikan pupuk. Irfan memanfaatkan halaman belakang rumahnya untuk beternak  2.000 burung puyuh.

Lebih dari 4 tahun beternak burung puyuh, keuntungan yang ia dapat mencapai Rp 6  hingga Rp12 juta setiap bulannya.

Irfan mengatakan,  semakin kecil keuntungan saat ada kenaikan harga pakan, vitamin, dan obat untuk burung puyuhnya. Dalam sekali panen, ia bisa mendapatkan sekitar  1.700 - 1.850 butir telur puyuh.

Burung puyuh akan menghasilkan telur apabila berusia lima hingga enam minggu dan dapat dipanen hampir setiap hari selama kurang lebih dua bulan.

 “Sampai saat ini perbandingan antara jumlah telur dan burung puyuh yang menghasilkan telur mencapai 80—85% dari keseluruhan burung,” ungkapnya, Kamis (28/6).

Irfan mendapatkan keuntungan tidak hanya dari menjual telur burung puyuh, tetapi juga menjual burung puyuh jantan dan betina yang telah afkir. 

Burung puyuh yang telah berhenti menghasilkan telur atau yang kerap disebut afkir akan dijual untuk konsumsi,bahkan juga memproduksi kandang/batray puyuh jika ada pemesanan sekaligus menjual bibit puyuh siap telur. (Wulan/EA/toeb)