KPU Enrekang Gelar Bimtek Untuk PPS Kecamatan

:


Oleh MC KAB ENREKANG, Kamis, 17 Mei 2018 | 11:08 WIB - Redaktur: Noor Yanto - 460


Enrekang, InfoPublik - KPU Enrekang menggelar bimbingan teknis (bimtek) untuk Panitia Pemungutan Suara (PPS) di Kecamatan Anggeraja, Rabu, 16 Mei. Bimtek itu diikuti oleh semua anggota PPS dari 15 desa di kecamatan Anggeraja. Komisioner KPU Enrekang, Rahmawati Karim yang memantau langsung pelaksanaan bimtek tersebut mengungkapkan harapannya agar seluruh PPS bisa menjalankan tugas melalui pelatihan teknis yang diikuti.

"Semua penyelenggara Pemilu wajib diberikan pemahaman terkait pelaksanaan Pilkada. Hal itu agar mereka bisa berdemokrasi secara benar dan jujur dalam menjalankan amanahnnya," kata Rahmawati.

Pada sesi pertama, paparan materi teknis pemungutan dan perhitungan suara di TPS. Sementara sesi kedua berlanjut simulasi pengisian formulir dan pemaparan TPS akses. Sesi terakhir ditutup dengan materi terkait berdemokrasi yang jujur. Caranya dengan mengenal perilaku kejahatan demokrasi adalah kejahatan luar biasa.(McEnrekang)