Dinas Kominfo Labuhanbatu Donor Darah

:


Oleh MC KAB LABUHANBATU, Kamis, 29 Maret 2018 | 14:11 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 696


Rantauprapat,InfoPublik -   Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Labuhanbatu ikut donor darah pada acara MTQN dan Festival Nasyid  Kamis (28/3) di Lapangan H. Surti Kecamatan Bilah Hilir.

Hal ini terlihat dari beberapa staf Diskominfo Kabupaten Labuhanbatu mendonorkan darah didalam mobil PMI.

“Momen seperti ini Palang Merah Indonesia (PMI) cocok berada di sini, karena ini sebagai sarana masyarakat ingin beramal dengan mendonorkan darahnya, seperti halnya saya sendiri," ujar Januari.

Sementara Kasi Konten Lintas Sektoral Diskominfo Kabupaten Labuhanbatu, Richi Gunawan Siregar, ST mengatakan , Palang Merah Indonesia (PMI) memang sebaiknya harus ada pada saat acara-acara atau even_event besar, sehingga masyarakat yang hadir saat itu bila ingin mendonorkan darah ada tempat yang sudah disediakan.

Acara ini berlangsung selama lima hari yaitu dari tanggal 28 Maret 2018  sampai dengan tanggal 1 April 2018.(MC/Kab.labuhanbatu/eyv)