Pemerintah Desa Bontongan Gelar Pelatihan Penanggulangan Narkotika

:


Oleh MC Kab. Enrekang, Rabu, 7 Maret 2018 | 09:41 WIB - Redaktur: Kusnadi - 628


Baraka, InfoPublik – Peredaran Narkoba di Indonesia semakin marak sehingga mengancam generasi penerus bangsa. Untuk itu, Pemerintah Desa Bontongan, Kecamatan Baraka, Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan, menggelar pelatihan penanggulangan bahaya narkoba di Kantor Desa Bontongan, Senin (5/3).

Kegiatan tersebut diikuti oleh para pemuda dan pelajar dari enam dusun di Desa Bontongan. 

Pada kesempatan itu, pemateri, Arif Candi, pemahaman terhadap bahaya Narkoba harus dipahami oleh masyarakat.

Menurutnya, Narkotika, Psikotropika, dan zat adiktif yang biasa disingkat Napza merupakan obat keras dan sangat berbahaya bagi kesehatan.

Sementara itu, Kepala Desa Bontongan, Supriadi berharap dengan adanya pelatihan ini warganya semakin sadar dan mengetahui bahaya dan dampak dari penyalahgunaan Narkoba.

"Selain peran aktif orang tua dalam mengawasi aktifitas anaknya, peningkatan aktifitas olahraga dan pelatihan diharapkan mampu menghindarkan generasi muda dari pengaruh narkoba," jelasnya.

Ia menjelaskan, dengan adanya pembinaan melalui peningkatan kapasitas dalam berbagai bidang akan melahirkan generasi muda yang kompetitif dan kreatif.

"Menjauhi narkoba bukan sekadar slogan semata tetapi harus juga menjadi musuh bersama khususnya di kalangan remaja," ujarnya.(MC-Enrekang/Kus)