Saintex 2018 Perdana, Hima Maspul Rangkul 300 Pelajar Enrekang

:


Oleh MC Kab. Enrekang, Kamis, 1 Februari 2018 | 09:00 WIB - Redaktur: Kusnadi - 443


Enrekang, InfoPublikHimpunan Mahasiswa Massenrempulu (Hima Maspul) sukses menggarap SAINTEX 2018 perdana di Kabupaten Enrekang, Rabu (31/1).

Saintex 2018 merangkul hingga 300 pelajar yang ada di Kabupaten Enrekang.

Acara tersebut dirangkaikan dengan berbagai kegiatan yang sangat inspiratif untuk menggali ide dan inovasi para pelajar tingkat SMA itu.

Mulai dari talkshow bersama pakar atau tokoh, hingga lomba-lomba yang berusaha memunculkan ide kreatif dari masing-masing siswa.

Ketua Umum Hima Maspul Darwis Embong Bulan menjelaskan, SAINTEX 2018 merupakan terbesar dari organisasinya yang beranggotakan mahasiswa Jabodetabek.

Tujuannya tak lain memberikan informasi dan berbagi inspirasi kepada para pelajar di seluruh wilayah Enrekang.

“Pelajar memang seyogyanya tetap berinovasi dan mengembangkan ide-idenya. Kita harus jadi pemuda penggerak dengan sejuta ide dan gagasan,” kata Darwis.Meski hanya berlangsung du hari, kegiatan itu sangat mendongkrak animo para pelajar.

Darwis pun bakal menyiapkan event yang lebih besar yang punya jangkauan lebih luas bagi para generasi muda itu.

“Untuk terus berinovasi, ide harus terus dipanaskan dan dikembangkan. Kalau dibiarkan saja dan tak punya wadah, bisa hilang," ujarnya.(MC-Enrekang/Kus)