Tarian Antar Etnis PIFAF Hibur Masyarakat

:


Oleh MC Kabupaten Polewali Mandar, Jumat, 4 Agustus 2017 | 12:31 WIB - Redaktur: Tobari - 1K


Polewali Mandar, InfoPublik - Tari dan musik tradisional mandar etnik ditampilkan sejumlah sanggar atau komunitas seni yang melestarikan seni budaya lokal, mereka berkolaborasi dengan tari dan musik dari suku Mamasa daerah pegunungan yang tidak lain, daerah   tetangga Polewali Mandar, di panggung utama PIFAF 2017.

Kegiatan tersebut, berlangsung Selasa (1/8) malam, di area sport center Madatte park Kec. Polewali. Acara ini  dilaksanakan Pemkab Polewali Mandar melalui Dispop, didukung CIOFF Indonesia.

Beragam pakaian adat istiadat ciri khas masing masing sanggar kesenian dikenakan, bunyi alat musik dari bambu dimainkan selaras oleh komunitas sanggar seni Mamasa.

Mereka  lebih awal pentas di susul tarian Manda,  para perempuan asli Polewali Mandar tampil menarik perhatian dengan tampilan khasanah baju mandar pun, tidak ketinggalan menyemarakkan pegelaran seni budaya PIFAF.

Panggung Utama PIFAF dengan penampil dari negara peserta AIESEC Kebudayaan serta pegelaran ekspresi seni budaya Nusantara yang merupakan penampil dari sanggar seni se-Sulawesi Barat dan dari luar provinsi .

Penonton yang memadati areal pangung seni budaya di areal sport center  mengabadikan tarian tradisional negara sahabat tersebut, di  pentas budaya antar bangsa dari peserta AIESEC kebudayaan  berkolaborasi  dengan sanggar seni tari labada partisipatisan, Polewali Mandar International Folk And  Festival.

Panggung seni budaya mancanegara ini, dipandu  Master Of ceremoni (MC) Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Polewali Mandar Owby, Duta Pariwisata Hera.

Ketika bertanya kepada enam peserta dari   gabungan beberapa negara peserta PIFAF menari dari spanyol, Cina, Finlandia, Maroko, Ukraina, dan Mohammed pun atraksi menabuh gendang  bersama pengiring musik lokal.

Masing masing penari mancanegara  Paula, Angie, Marina, mengakui  begitu menyukai adat istiadat mandar, malaqbi tarian yg di peragakan itu dipelajari dari latihan bersama sanggar penggiat seni budaya mandar Polewali Mandar. (MC PIFAF/toeb)