:
Oleh MC Kab Dharmasraya, Jumat, 21 Juli 2017 | 17:36 WIB - Redaktur: Tobari - 1K
Dharmasrya, InfoPublik – Rombongan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Perhentian Luas Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) Provinsi Riau berkunjung ke Puskesmas Sitiung, Dharmasraya, Selasa (18/7), untuk sharing informasi tentang strategi penyusunan dokumen akreditasi yang benar.
Rombongan Puskesmas Kuansing dipimpin oleh kabid. Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Kuansing, Edy Surya, SKM, M,Kes dan Kepala Puskesmas Perhentian Luas Nopriwan Malus, SKM.
Rombongan yang beranggotakan 35 orang itu, disambut dengan hangat oleh beberapa pejabat Dinas Kesehatan Kabupaten Dharmasraya, antara lain Kabid. Kesehatan Masyarakat dr. Milana Gafar, kasi Penyakit Tidak Menular (PTM) Reni Iskandar, M.Psi, dan pimpinan Puskesmas Sitiung dr. Dwinanda Emira.
Dalam sambutannya, Milana Gafar, menyampaikan ucapan terima kasih, atas kunjungan tim kesehatan Kuansing. Kehadiran rombongan Kuansing merupakan suatu kehormatan bagi Dharmasraya, sekaligus menjadi motivasi untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan ke depannya.
“Bagi sebuah institusi layanan kesehatan apabila ada yang datang dari luar daerah untuk melakukan kaji banding, hal itu merupakan suatu kehormatan. Berarti orang percaya pada capaian kinerja kita”, katanya.
Pada kesempatan lain, Kasi Penyakit Tidak Menular (PTM) Reni Iskandar, M.Psi, menjelaskan, Puskesmas Sitiung merupakan satu-satunya Puskesmas di kabupaten Dharmasraya yang telah terakreditasi sejak dua tahun lalu.
Bahkan, termasuk salah satu dari tiga puskesmas yang memperoleh akreditasi utama di wilayah provinsi Sumatera Barat.
“Dalam penilaian akreditasi, predikat yang paling tinggi itu adalah Paripurna, lalu di bawahnya “utama”. Alhamdulillah, Sitiung berhasil memperoleh akreditasi utama,” katanya bangga.
Ia menambahkan, perolehan akreditasi utama itu paralel dengan capaian kinerja puskesmas Sitiung selama ini, antara lain Juara I Puskesmas Berprestasi tingkat provinsi Sumatera Barat pada 2014, dan Puskesmas berprestasi tingkat nasional pada 2015.
Tujuan kunjungan rombongan Kuansing ke Puskesmas Sitiung adalah untuk sharing informasi tentang strategi penyusunan dokumen akreditasi yang benar. Sesuai dengan kebijakan Kementerian Kesehatan, seluruh Puskesmas harus mengikuti proses akreditasi, dalam kerangka pembenahan manajemen pelayanan kesehatan.
Sebelumnya, rombongan Puskesmas Kuansing diterima oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Dharmasraya dr. Rahmadian di kantornya, jalan Sungai Kilang Nagari Sungai Dareh Kecamatan Pulau Punjung.
Dalam kesempatan itu, Rahmadian menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih karena sudah menjadikan salah satu Puskesmas di Dharmasraya sebagai lokasi sharing informasi.
Ditambahkannya, semoga rombongan Kuansing mendapat sesuatu yang bermanfaat dalam kunjungannya kali ini. Kalau sekiranya ditemukan hal-hal yang kurang baik, mohon untuk tidak dibawa pulang. (MC Dharmasraya/Dinkes/toeb)