Ikuti Jambore Nasional, 363 Pramuka Banten Resmi Dilepas

:


Oleh Prov. Banten, Kamis, 4 Agustus 2016 | 09:05 WIB - Redaktur: Kusnadi - 612


Serang, InfoPublik –  Gubernur Banten Rano Karno, Rabu (3/8) melepas 363 orang kontingen Pramuka Banten, untuk mengikuti Jambore Nasional pada tanggal 14 hingga 21 Agustus mendatang, di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta.

Dalam kesempatan tersebut, Kakak Pembina Pramuka Banten ini menyemangati para peserta Jambore untuk selalu mempersiap segala sesuatunya baik mental dan keterampilan. Hal ini mengingat pemuda adalah calon pemimpin di masa depan.

“Saya mengingatkan bahwa kalian adalah calon-calon pemimpin di masa yang akan datang. Tentunya sebagai pemimpin kalian harus menempa diri, membina diri dan mempersiapkan diri agar menjadi pemimpin yang tangguh, berakhlak dan berkarakter,” Pesan Rano pada Acara Pelepasan Peserta Jambore Nasional ke 10 Kontingen Kwartir Daerah Banten,.

Tidak hanya menjadikan sebagai ajang menempa diri, Pada acara pelepasan yang bertempat di Pendopo Gubernur Banten tersebut,  Rano juga berharap agar momen Jambore Nasional nantinya juga dijadikan sarana menukar ilmu dan pengamalan dari kontingen provinsi lain.

“Selamat jalan, Selamat bertugas. Jaga kesehatan dan keselamatan. Jaga nama baik pribadi, Keluarga dan tentunya Provinsi Banten yang kita cintai. Mari kita sama-sama lanjutkan pembangunan Banten yang lebih baik lagi,” Ucapnya.(Mc Prov Bannten/Kus)