Wilayah Agam Akan Dilalui Tiga Etape Pembalap TdS 2016

:


Oleh MC Kab Agam, Sabtu, 16 Juli 2016 | 20:02 WIB - Redaktur: Tobari - 314


Agam, InfoPublik - Wilayah Pemkab Agam akan dilintasi pembalap peserta Tour de Singkarak (TdS) tiga etape dan dari tiga etape tersebut satu etape menjadi tempat finish, saat ini melalui beberapa SKPD tegah sibuk mempersiapkan pelaksanaan Tour de Singkarak (TdS) 2016.

Kesibukan juga terlihat di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Budpar) Agam, seperti pantauan, Jum’at (15/7).

Kepala Dinas Budpar Agam Hadi Suryadi, SH, nampak langsung memimpin persiapan dimaksud, bersama Kabid Pengembangan Objek Wisata Rinaldi, ST, dan bebrapa staf. "Kami sedang mempersiapkan segala sesuatu, untuk sukses TdS di Agam," ujarnya.

Kesibukan terlihat mempersiapkan stiker untuk dipasang di mobil, termasuk mobil undangan dan petugas yang terlibat dalam penyelenggaraan TdS. Di samping itu juga terlihat aktivitas yang terkait dengan promosi kegiatan. 

Menurut Hadi Suryadi, Kabupaten Agam akan dilintasi pembalap peserta TdS pada etape I, IV, dan VIII. Bahkan pada etape IV, Agam kebagian tempat finish, yang ditetapkan di Lawang Park. "Finish Etape IV, Selasa, 9 Agustus 2016, di Lawang Park," ujarnya. 

Pada Etape IV, pembalap akan melintasi Tiku, Kecamatan Tanjung Mutiara, Lubuk Basung, Tanjung Raya, dan finish di Lawang Park, Kecamatan Matur. Pada Etape I, wilayah Kabupaten Agam yang akan dilewati pembalap adalah Baso, Sabtu (6/8).

Sedangkan pada etape VIII, Minggu (14/8), pembalap akan melalui Padang Lua (Banuhampu), Ampek Koto, dan Malalak. 

Keinginan warga Salingka Danau Maninjau, kecamatan Tanjung Raya, agar jalan lingkar Danau Maninjau dilalui pembalap TdS, nampaknya masih belum terkabul. (MC Agam/toeb)