:
Oleh Prov. Riau, Selasa, 14 Juni 2016 | 09:25 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 213
Pekanbaru, InfoPublik - Sebanyak 3.202 calon mahasiswa baru gelombang I menjalani tes tertulis seleksi masuk Universitas Islam Riau tahun akademik 2016-2017.
Jumlah calon mahasiswa yang mendaftar tahun ini meningkat drastis bila dibandingkan dengan gelombang yang sama pada tahun lalu dimana peningkatan mencapai 50 persen lebih dari 2,200 peserta tahun lalu.3.202 orang calon mahasiswa baru UIR tersebut menjalani tes tertulis selama dua hari, mulai Senin (13/6) sampai Selasa, (14/6).
Untuk hari Senin tes tertulis dilaksanakan untuk kemampuan Ilmu pengetahuan Sosial (IPS), seperti tes kemampuan bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Pengetahuan sosial lainnya serta ilmu keagamaan. Sementara, Selasa, (14/6) tes tertulis dilaksanakan untuk kemampuan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).
Rektor UIR Prof Dr Detri Karya SE MA, saat memantau langsung pelaksanaan tes tertulis calon mahasiswa baru UIR tersebut mengakui tingginya animo masyarakat untuk mendaftar di UIR. Ini membuktikan, bahwa UIR adalah salah satu perguruan tinggi yang menjadi pilihan prioritas untuk tempat melanjutkan studi.
“Kualitas kita sekarang sudah baik, ini dibuktikan banyaknya minat masyarakat yang mendaftar di tempat kita. Tahun lalu jumlah yang mendaftar di gelombang pertama hanya 2.200 orang. Nah, sekarang terjadi peningkatan yang cukup signifikan, belum lagi nanti yang mendaftar di gelombang kedua mungkin akan lebih banyak lagi,”katanya.
Untuk diketahui dari 3.202 calon mahasiswa yang mendaftar di UIR Fakultas Ilmu Pendidikan dan Keguruan (FKIP) masih menjadi fakultas paforit dengan jumlah calon mahasiswa yang menguti tes sebanyak 730, disusul oleh Fakultas Ekonomi 570 peserta, Fakultas Hukum 457 peserta, Fakultas Teknik 449 peserta,
Fakultas Ilmu Politik dan Ilmu Sosial (Fisipol) 409 peserta, Fakultas Pertanian 247 peserta, Fakultas Ilmu Komunikasi 129 peserta, Fakultas Psikologi 123 peserta dan Fakultas Agama Islam sebanyak 88 peserta tes.Rektor UIR mengatakan, tahun ajaran 2016-2017 ini,
UIR hanya menerima mahasiswa baru sebanyak 5.400 orang. Oleh karena itu, tes tertulis yang dilakukan sekarang ini untuk mencari calon-calon mahasiswa yang memenuhi kriteria yang kita tentukan.
“Kita melakukan seleksi yang ketat terhadap calon mahasiswa kita. Karena yang kita inginkan bukan dari segi kuantitas tapi kualitas orang-orang yang masuk ke UIR ini harus benar-benar teruji dan memiliki kemampuan tinggi. Mereka lulus dari UIR nanti mereka juga menjadi orang-orang yang berkualitas dan bermanfaat bagi masyarakat,” tegas Rektor.
Sementara itu, suasana ujian seleksi masuk UIR berjalan dengan tertib dan lancar. Setiap ruangan yang dipantau, terlihat calon mahasiswa mengusuk mengisi lembar jawaban yang diberikan oleh pengawas ujian.
Tidak hanya itu di luar gedung pelaksanaan tes tertulis juga terlihat banyak orang tua yang ikut menemani anaknya untuk mengikuti tes. Seperti Ibu Yahya, beliau datang dari Tanjung Pinang, Kepulauan Riau untuk menemani anaknya yang tes di Fakultas Ekonomi UIR.“Ke sini menemani anak yang masuk sini, anak saya perempuan mudah-mudahan dia lulus,”kata Ibu Yahya serambi berharap anaknya busa lulus tes.(MC Riau/mad/eyv)