Wabup Cianjur Resmikan Kegiatan ToT Perbedayaan Masyarakat

:


Oleh MC Kabupaten Cianjur, Selasa, 31 Mei 2016 | 11:24 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 668


Cianjur, InfoPublik - Kita mengakui bersama, bahwa narkoba merupakan salah satu ancaman terbesar yang dapat merusak kesehatan maupun merusak generasi bangsa, World Health Organisation (WHO) menyatakan, bahwa sebagian besar yang mengkonsumsi narkoba di dunia adalah generasi muda.

Kejahatan narkoba merupakan permasalahan yang sangat serius, oleh karenanya memerlukan penangan yang sangat serius pula, karena pemakaian dan kejahatan narkoba dapat mendorong kejahatan lain seperti perampokan, kekerasan sexual, serta kejahatan – kejahatan lainnya.

Demikian pernyataan tersebut  disampaikan Wakil Bupati Cianjur H. Herman Suherman dalam sambutan, meresmikan acara Training of Trainers Perbedayaan Masyarakat Bidang P4GN Penggiat Anti Narkoba Dilingkungan Masyarakat Kabupaten Cianjur yang diselenggarakan BNN Cianjur bertempat di Gd. Bale Praja , Senin, (30/5).

Dikatakannya juga bahwa sudah menjadi tugas dan kewajiban kita untuk bersama – sama menyelamatkan keluarga, masyarakat, dan bangsa kita dari kejahatan narkoba. “ Mari kita mulai dari keluarga kita dan lingkungan sekitar kita, dengan memastikan keluarga dan lingkungan sekitar kita terbebas dari kejahatan narkoba.

Terakhir, wakil bupati berpesan, melalui kegiatan ini, mengajak khususnya kepada seluruh penggiat anti narkoba di lingkungan masyarakat kabupaten cianjur bersama – sama membulatkan tekad menyelamatkan generasi mendatang, menyelamatkan anak cucu kita dari kejahatan narkoba, dengan terus melakukan langkah – langkah nyata untuk mencegah dan memerangi kejahatan narkoba dengan meningkatkan intensitas dan efektifitas gerakan dalam pencegahan dan penyalahgunaan narkoba.

Dalam kegiatan tersebut, Asep Husien dari BNN Cianjur, mengatakan, narasumber terdiri atas anggota kepolisian perwakilan dari polres cianjur serta Hj. Etih Fatima dari BNN provinsi, Para peserta terdiri dari anggota masyarakat yang wilayahnya memang rawan akan narkoba seperti dari wilayah kecamatan cipanas serta para trainer nanti diberi ilmu pemahaman tentang seluruh cakupan mengenai pentingan sosialisasi (d_nie/dans/tim mc kab.cianjur/eyv)