Rabu ini, KPU Toba Samosir Tetapkan Calon Bupati Terpilih

:


Oleh Sesmon TB. Butarbutar, Rabu, 20 Januari 2016 | 08:48 WIB - Redaktur: Kusnadi - 3K


Balige, InfoPublik –Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tobasa menjadwalkan penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih, Rabu (20/1) ini.

Hal ini diungkapkan Ketua KPU Tobasa Rinto P Hutapea di ruang kerjanya Senin (18/1), Ia mengungkapkan,  rencana penetapan tersebut setelah keluarnya penetapan Mahkamah Konstitusi (MK) atas perselisihan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tobasa.

“Hari ini MK telah mengeluarkan penetapan yang isisnya mengabulkan penarikan kembali permohonan pemohon atas perselisihan Pemilhan Bupati dan Wakil Bupati Tobasa.

Jadi besok (Selasa) akan kami gelar pleno terkait jadwal penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih hasil Pilkada 9 Desember kemarin. Sebagaimana jadwal sebelumnya, setelah Pleno besok, akan kita lakukan penetapan Rabu (20/1),” tandasnya.

Sebagaimana diketahui sesuai hasil rekapitulasi perolehan suara tingkat Kabupaten Tobasa yang diselenggarakan Rabu (16/12) lalu, pasangan calon (Paslon) Bupati/Wakil Bupati Tobasa yang bertarung dalam pemilihan 9 Desember lalu, Paslon Ir Darwin Siagian-Ir Hulman Sitorus MM (WinMan) unggul di 12 Kecamatan.

Hasil rekapitulasi tersebut dituangkan dalam Keputusan KPU Tobasa Nomor : 81/Kpts/002.434801/2015, dimana menetapkan Paslon nomor utur 1 Darwin bersama  Hulman Sitorus dengan perolehan suara sebanyak 39.990 suara,  pasangan nomor urut 2, Ir Poltak Sitorus dan Robinson Tampubolon dengan perolehan 31.581 suara. Sedangkan pasangan nomor urut 3 Drs Monang Sitorus bersama Sagita Hutahaean  memperoleh suara sebanyak 21.835 suara.

Dari data tersebut diketahui, pasangan Darwin dan Hulman Sitorus unggul di 12 Kecamatan, yakni Kecamatan Siantar Narumonda, Kecamatan Sigumpar, Kecamatan Porsea, Kecamatan Uluan, Kecamatan Ajibata, Kecamatan Pintupohan Meranti, Kecamatan Laguboti, Kecamatan Bonatua Lunasi, Kecamatan Silaen, Kecamatan Habinsaran, Kecamatan Nassau, dan di Kecamatan Balige.

Sementara pasangan Nomor urut 2, Ir Poltak Sitorus-Robinson Tampubolon SH unggul di 3 Kecamatan, yakni Kecamatan Tampahan, Kecamatan Lumban Julu, dan di Kecamatan Borbor.

Sedangkan pasangan Nomor urut 3, Drs Monang Sitorus bersama Sagita Hutahaean unggul di Kecamatan Parmaksian. (mctobasa/sesmontb/ft/Kus)