Tahun 2016 Infrastruktur Jalan Hotmix Yutsel Dibangun Pemkab-Malra

:


Oleh MC Kabupaten Maluku Tenggara, Rabu, 13 Januari 2016 | 08:38 WIB - Redaktur: Tobari - 488


Langgur, InfoPublik – Pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara dalam tahun 2016 ini akan membangun infrastruktur jalan hotmix di wilayah Yutsel, yang meliputi Kecamatan Kei Besar Selatan dan Kei Besar Selatan Barat.

Hal ini disampaikan Bupati Maluku Tenggara Anderias Rentanubun kepada para Ketua Majelis Jemaat se-Klasis Kei Besar dan sejumlah Pemimpin Ohoi/Desa di wilayah Kei Besar di Ohoinangan, Minggu (10/1).

Bupati Maluku Tenggara Anderias Rentanubun menegaskan bahwa pembangunan Kabupaten Maluku Tenggara terus dijalankan sesuai komitmen Pemerintah Daerah untuk memperbaiki semua sektor pembangunan yang terkait dengan konektifitas serta program dan kegiatan lainnya.

“Baik pembangunan sumber daya manusia  (SDM), alam, pemberdayaan masyarakat, termasuk infrastruktur jalan, jembatan, sarana dan prasarana pendidikan serta kesehatan,” katanya.

Terkait dengan target perencanaan pembangunan jalan hotmix di wilayah Yutsel yang meliputi Kecamatan Kei Besar Selatan dan Kei Besar Selatan Barat, maka diharapkan seluruh komponen masyarakat dapat mendukung perencanaan pembangunan jalan Hotmix di wilayah tersebut.

Sehubungan dengan hal ini, Bupati Rentanubun meminta pemimpin jemaat dan para Kepala Ohoi untuk dapat memberikan pemahaman yang baik terkait program dimaksud, sehingga pembangunan tidak terganggu.

Jalan hotmix yang dalam perencanaan akan dimulai dari bagian selatan Kei Besar ini akan dikerjakan tahun 2016 dengan lebar jalan 12 meter, sehingga akses transportasi semakin baik dengan kualitas jalan juga semakin memadai.

Olehnya itu,  Bupati Maluku Tenggara Anderias Rentanubun mengaku optimis dengan akses jalan yang baik konektifitas serta pergerakan ekonomi masyarakat dari satu tempat ke tempat lain akan optimal dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (mc diskominfo malra/toeb)