:
Oleh MC Prov Gorontalo, Jumat, 8 Januari 2016 | 13:18 WIB - Redaktur: Kusnadi - 520
Gorontalo, InfoPublik - Bantuan yang diberikan pemerintah, diharapkan bisa dijaga dan dipelihara maintanancenya.
“Bantuan jangan hanya bertahan satu dua tahun saja, setelah itu hilang atau tidak bisa digunakan lagi alias rusak,” harap Gubernur Gorontalo Rusli Habibie, pada penyerahan bantuan Kapal Mina Maritim sebanyak satu unit kepada kelompok nelayan, di kecamatan bolihutuo Kabupaten Bualemo, pekan lalu.
Kapal ini kata Gubernur, diberikan untuk membantu para nelayan dalam mencari ikan dilaut. “Pemerintah berhadap bantuan kapal ini dimanfaatkan dengan sebaik mungkin, tentunya dengan melakukan pemeliharaan maintanancenya, sehingga bisa digunakan selama mungkin.
Gubernur juga mengharapkan agar nanti dari penggunaan kapal ini, akan bisa membantu anggota kelompok untuk meningkatkan kesejahteraan hidup, dan jika perlu dari hasil pengelolaan kapal ini bisa menambah kapal lagi untuk anggota.
Pada kesempatan itu, Gubernur menekankan kepada penerima bantuan, untuk belum menggunakan kapal ini karena surat izinnya belum keluar. “Saya tekankan sekali lagi, kapal ini jangan dulu dioprasikan, karena surat – suratnya sementara diurus, jangan sampai kalian berurusan dengan pihak berwajib,” pintanya.(mc prov gorontalo/Kus)