Dua Pelaku Penyerang Polisi di Poso Tewas Tertembak

:


Oleh Jhon Rico, Rabu, 15 April 2020 | 17:06 WIB - Redaktur: Untung S - 299


Jakarta, InfoPublik- Dua orang pelaku penyerangan Polisi yang sedang berjaga di Bank Syariah Mandiri, Poso, Sulawesi Tengah (Sulteng) berhasil diringkus petugas.

Kedua pelaku ditembak mati, setelah sempat melarikan diri usai baku tembak dengan aparat kepolisian.

Karopenmas Mabes Polri Brigjen Pol Argo Yuwono menjelasan, peristiwa tersebut terjadi pagi ini Rabu (15/4/2020) di Poso Sulteng, sekitar pukul 09:00 WITA.

Menurut Argo, anggota yang mengalami luka tembak langsung mendapatkan perawatan di rumah sakit.

"Anggota Sabhara Polres Poso yang sedang menjaga di salah satu bank luka akibat diserang oleh orang tak dikenal. Ada luka di sebelah dada bagian kanan atas. Saat ini anggota dirawat di rumah sakit," kata Argo dalam keteranganya, Rabu (15/4/2020).

Argo mengatakan bahwa kedua pelaku sudah terlebih dahulu berada di lokasi tersebut untuk mencari anggota yang berjaga.

"Setelah anggota itu datang dengan sepeda motor dan memarkirkan motornya, saat membuka helem, kemudian dua orang itu datang dengan sepeda motor juga dan langsung menembak anggota dari belakang" terang dia.

Kedua pelaku pun sempat memukul petugas dan ingin merampas senjatanya. Akibat ada teriakan anggota yang lain, kedua pelaku pun langsung melarikan diri.

Petugas dari Polres Poso pun langsung mengejar kedua pelaku. Sempat terjadi baku tembak antara anggota dengan para pelaku.

"Akhirnya kedua pelaku berhasil ditangkap. Akibat baku tembak, kedua pelaku akhirnya meninggal dunia," jelas dia.

Di TKP, petugas mengamankan senjata laras pendek jenis FN yang digunakan pelaku dan beberapa selongsong peluru.

Petugas pun masih menyelidiki keterkaitan keduanya dengan anggota kelompok teroris. Termasuk motif dari penyerangan tersebut. (ANTARAFOTO/Feri Timparosa/wsj).