Kepala BNN Launching Desa Bersih Narkoba di Gianyar Bali

:


Oleh Jhon Rico, Jumat, 16 November 2018 | 08:31 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 395


Jakarta, InfoPublik- Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Heru Winarko melaunching tujuh desa dinas dan 16 desa adat bersih Narkoba di Bali, Kamis (15/11).

Pada kesempatan ini Kepala BNN juga melantik 115 relawan anti Narkoba dan menandatangani Perarem anti Narkoba di Kabupaten Gianyar Bali.

Dalam keteranganya, Heru menyampaikan tentang pentingnya memberikan pencegahan narkoba kepada masyarakat di Bali khususnya terkait dengan perkembangan pariwisata yang sangat pesat.

Menanggapi hal ini, Gubernur Bali I Wayan Koster pun mendukung dan mendorong action plan tentang pencegahan dan pemberantasan narkoba di Bali.

Pihaknya menganggap narkoba adalah hal yang sangat serius apalagi narkoba sangat mengancam generasi muda sebagai pemimpin di masa depan.