Bekraf Bangun Ekosistem Startup Digital Melalui Bali Digital Movement

:


Oleh Jhon Rico, Senin, 29 Agustus 2016 | 15:29 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 649


Bali, InfoPublik- Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) mengumpulkan para talent startup untuk membangun ekosistem melalui Bali Digital Movement yang diselenggarakan di Bali, Sabtu (27/8).

Menurut Deputi Bidang Infrastruktur Bekraf Hari Santosa Sungkari,  Bali Digital Movement  merupakan wadah bagi para pelaku di bidang aplikasi digital dan pengembang permainan di Indonesia berkumpul dan bertemu untuk menumbuhkan  lebih banyak decoder di bidang digital.

Bali Digital Movement menjadi ajang pertukaran ilmu untuk melahirkan banyak talenta berkualitas mengisi pasar-pasar digital di Indonesia. “Melalui adanya Bali Digital Movement ini kita ingin adanya pools of talents. Ini juga merupakan bagian dari program Backup dalam membangun ekosistem Startup Indonesia," kata dia.

Bekraf tidak bisa memberikan dana tapi bisa mempengaruhi kebijakan bekerjasama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) agar venture capital bisa hadir. Karena ekosistem itu harus dibentuk. Menurut Hari, para talent bisa langsung berkonsultasi dengan mentor-mentor startup digital yang telah mempunyai pengalaman dan kemampuan dibidangnya. "Diharapkan para talent nantinya bisa menjadi startup company," ujar dia.

Selain konsultasi kepada mentor, para talent pun bisa saling sharring kepada sesama talent starup. Starup yang telah diberikan pelatihan dan dianggap telah memiliki kualitas yang cukup akan dibantu untuk didaftarkan ke Haki. Dia juga menaruh banyak harapan agar semua startup bisa berdedikasi untuk negara dengan menjadi pengusaha serta programer handal di Bali ini.