PLN Tegaskan Pencabutan Subsidi Listrik Bulan Juli

:


Oleh R.M. Goenawan, Jumat, 29 Januari 2016 | 10:21 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 275


Jakarta, InfoPublik - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) menegaskan pencabutan subsidi untuk pelanggan yang dianggap bukan termasuk golongan tidak mampu akan dilakukan pada Juli 2016.

"Saat ini PLN masih menyisir 23 juta pelanggannya yang dianggap tidak masuk dalam golongan tidak mampu. Proses tersebut diperkirakan akan rampung pada Juni mendatang, sehingga belum ada pencabutan subsidi. Penyisiran untuk pelanggan yang 900 va selesai akhir Juni. Jadi Juli itu nanti yang 900 va naik. Enggak disubsidi lagi," ujar Direktur Utama PLN Sofyan Basir di Jakarta, Jumat (29/1).

Saat ini, banyak isu yang beredar tarif pelanggan PLN 900 VA sudah ada yang dinaikan. Namun mantan Sofyan Basir menampiknya. "Itu berarti sudah dinaikin, meterannya diganti jadi 1300VA. Karena harusnya belum," tegasnya.

Saat ini, terdapat 48 juta pelanggan PLN yang menikmati subsidi listrik, sementara data TNP2K hanya terdapat 24,7 juta rakyat miskin dan rentan miskin di Indonesia. Artinya ada sekitar 23 juta pelanggan yang saat ini tidak berhak menikmati subsidi listrik.