H+4 Tidak Ada Kepadatan Arus Balik di Terminal Lebak Bulus

: Terlihat situasi di Terminal Lebak Bulus tidak terjadi kepadatan penumpang arus balik Lebaran 2024/ foto: Fajri


Oleh Mukhammad Maulana Fajri, Minggu, 14 April 2024 | 21:40 WIB - Redaktur: Taofiq Rauf - 128


Jakarta, InfoPublik - Jumlah pemudik arus balik pada empat hari setelah Lebaran atau H+4 di Terminal Lebak Bulus Jakarta Selatan meski ramai namun tetap terkendali dan tidak menimbulkan penumpukkan.

Pantauan InfoPublik pada Minggu (14/4/2024), terlihat situasi di area Satuan Pelayanan (Satpel) Terminal Lebak Bulus tidak ada kepadatan berarti. 

"Alhamdulillah sampai saat ini tdk ada kepadatan penumpang arus balik" ujar Pengawas Satpel Terminal Lebak Bulus, Hilmansyah saat dihubungi InfoPublik pada Minggu (14/4/2024).

Sebelumnya Satpel Terminal Lebak memprediksi kepadatan pemudik pada saat arus balik diprakirakan terjadi pada hari ini, tapi ternyata masih belum terlihat adanya kepadatan penumpang yang balik kembali ke Jakarta pada Minggu 14 April 2024. 

Meski begitu Satpel Terminal Lebak Bulus tetap melakukan berbagai koordinasi melalui agenda rutin seperti apel pagi dan apel malam untuk siap siaga bertugas mengamankan dan melancarkan arus balik Lebaran 2024 supaya para pemudik yang kembali ke Jakarta dalam keadaan aman, sehat dan nyaman.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Mukhammad Maulana Fajri
  • Selasa, 23 April 2024 | 14:11 WIB
Kepala BRIN Berharap Pegawai Pererat Kekeluargaan dan Tingkatkan Kinerja
  • Oleh Mukhammad Maulana Fajri
  • Selasa, 23 April 2024 | 11:18 WIB
BRIN Siap Pacu Kinerja Riset dan Inovasi
  • Oleh Isma
  • Sabtu, 20 April 2024 | 21:38 WIB
Halalbihalal Kementan, Mentan: Pertanian semakin Maju
  • Oleh Putri
  • Kamis, 18 April 2024 | 12:01 WIB
Sebanyak 79 Persen Pemudik Kembali ke Jawa dari Sumatra