[CEK FAKTA] Warga Yogyakarta Terima Paket Isi Narkotika dari Cina

:


Oleh Elvira, Rabu, 9 Oktober 2024 | 07:59 WIB - Redaktur: Elvira - 409


Penjelasan: 

Beredar di media sosial TikTok dan Instagram yang menarasikan beredarnya paket penipuan Cash On Delivery (COD) yang berisi narkotika asal Cina di Yogyakarta. Warga yang menerima merasa tidak pernah membeli barang tersebut, akan tetapi kurir tetap meminta penerima untuk foto dengan paket kemudian digunakan untuk pemerasan. 

Faktanya, dilansir dari detik.com, Kepolisian Resor Kota (Polresta) Kota Yogyakarta menjelaskan bahwa setelah dilakukan pendalaman pada kasus tersebut ditemukan bahwa paket yang dimaksud berisi jam tangan.

Pihaknya menyatakan, selama ini belum pernah ada laporan mengenai penipuan dengan modus demikian, sehingga dapat disimpulkan bahwa berita tersebut merupakan bohong.

Masyarakat diminta hati-hati terhadap paket yang diterimanya dan dapat mengecek kembali pada pihak terkait jika dirasa diperlukan. 
 

Kategori: Hoaks
 

Link counter: