[CEK FAKTA] Pertolongan Pertama Penyakit Stroke dengan Menekan Bagian Bawah Hidung

:


Oleh Elvira, Rabu, 7 Agustus 2024 | 13:27 WIB - Redaktur: Elvira - 342


Penjelasan:

Beredar sebuah unggahan video di media sosial Facebook yang menampilkan tata cara pertolongan pertama pada orang yang terkena stroke dengan menekan bagian bawah hidung. Unggahan video tersebut memperlihatkan seorang penumpang kereta yang pingsan dan segera disadarkan oleh penumpang lainnya dengan menekan bagian bawah hidungnya.

Faktanya, klaim dalam unggahan video tersebut adalah keliru. Dilansir dari cekfakta.tempo.co, dokter spesialis saraf dr. Qur'ani Hemas Nuraningrum menjelaskan bahwa penanganan pertama pada pasien stroke dengan cara memencet bawah hidung seperti pada video tersebut merupakan mitos. Sejauh ini, belum ada penelitian yang memastikan bahwa pertolongan tersebut efektif untuk penderita stroke.

Kategori: Hoaks

Link counter:

  • https://cekfakta.tempo.co/fakta/3041/keliru-video-berisi-klaim-pertolongan-pertama-penyakit-stroke-dengan-menekan-bagian-bawah-hidung