:
Penjelasan:
Beredar di media sosial TikTok unggahan video percobaan sereal yang dimasukan ke dalam plastik dan dengan menggunakan magnet yang cukup kuat dapat menangkap beberapa partikel logam. Video tersebut beredar dengan narasi yang mengeklaim bahwa makanan bayi tersebut mengandung logam.
Dilansir dari rri.co.id, Ketua Presidium Mafindo Septiaji Eko mengungkapkan, video viral tersebut merupakan hoaks atau informasi yang tidak benar.
Menurutnya, makanan bayi atau sereal-sereal yang diproduksi memang ada yang ditambahkan dengan zat besi. Kandungan tersebut bukan seolah besi sebenarnya, tetapi hanya kandungan saja, dan itu aman untuk dikonsumsi anak.
Kategori: Hoaks
Link counter: