[CEK FAKTA] Menepuk Telapak Tangan dengan Sendok Dapat Menghilangkan Kesemutan dan Strok

:


Oleh Elvira, Minggu, 20 Agustus 2023 | 12:46 WIB - Redaktur: Elvira - 115


Penjelasan:

Beredar unggahan di media sosial Facebook sebuah video yang memperlihatkan seseorang menepuk-nepuk telapak tangan kiri, pergelangan, hingga siku bagian atas menggunakan sendok makan yang kemudian mengeklaim bahwa dengan menepuk telapak tangan dengan sendok dapat meredakan kesemutan dan strok.

Dilansir dari cekfakta.tempo.co, klaim menepuk telapak tangan dengan sendok dapat menghilangkan kesemutan adalah keliru. Dokter spesialis neurologi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Abdoer Rahem, Situbondo Reza Fathoni mengatakan bahwa menepuk telapak, pergelangan, dan antara lipatan tangan rawan dapat menyebabkan cedera atau berisiko buruk karena pembuluh darah bisa pecah.

Untuk mengatasi kesemutan, dapat dilakukan dengan terapi strok yang dapat memperlancar aliran darah serta mengonsumsi obat pengencer darah setiap hari untuk strok jenis penyumbatan (trombotik). Selain itu, bisa juga dengan menjalani terapi diatermi.

Kemudian, menurut dokter spesialis saraf sekaligus konsultan strok Muhammad Akbar, cara mengatasi kesemutan adalah dengan melakukan pengecekan kondisi saraf dengan pemeriksaan Elektromioneurografi (EMNG) guna mengetahui penyebab kesemutan disebabkan oleh neuropati diabetika atau saraf terjepit untuk melakukan langkah pengobatan selanjutnya.

Kategori: Disinformasi

Link Counter: