[HOAKS] Bakteri Jadi Penyebab Kematian Pasien Covid-19

:


Oleh Elvira, Selasa, 26 Mei 2020 | 21:06 WIB - Redaktur: Elvira - 1K


Penjelasan :

Beredar informasi di media sosial Facebook yang menyebutkan bahwa bakteri yang menjadi penyebab kematian pada pasien positif Virus Corona Covid-19. Narasi pada unggahan adalah “Dokter Italia, tidak mematuhi hukum kesehatan dunia WHO, untuk tidak melakukan otopsi pada kematian Coronavirus dan mereka menemukan bahwa BUKANLAH VIRUS, tetapi BAKTERIlah yang menyebabkan kematian. Ini menyebabkan gumpalan darah terbentuk dan menyebabkan kematian pasien”.

Dilansir dari Liputan6.com, klaim bakteri yang menjadi penyebab kematian pada pasien positif Virus Corona Covid-19 tidak benar.  Virus Corona merupakan keluarga besar Virus yang menyebabkan infeksi saluran pernapasan atas ringan hingga sedang, seperti penyakit flu.

Menurut  Direktur rumah sakit LNJP Delhi, dr Suresh Kumar, mengatakan bahwa klaim tentang penyebab utama kematian pada Covid-19 adalah trombosis atau gumpalan darah dan bukan pneumonia juga tidak benar. Tidak ada bukti ilmiah yang mengatakan trombosis adalah penyebab utama kematian untuk pasien Covid-19. 

KATEGORI: HOAKS

Link counter:

https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4263338/cek-fakta-tidak-benar-bakteri-jadi-penyebab-kematian-pada-pasien-Covid-19?medium=Headline&campaign=Headline_click_1