Deputi Bidang Kependudukan dan Ketenagakerjaan Kementerian PPN/Bappenas, Pungky Sumadi menjadi narasumber dalam Diskusi Media Forum Merdeka Barat (FMB) 9 bertajuk "SP2020 : Satu Data Indonesia", di Kementerian Komunikasi dan Informatika, Jakarta, Kamis (13/2/2020). Pungky Sumadi mengatakan Sensus Penduduk 2020 (SP2020) menjadi langkah awal partisipasi masyarakat dalam pembangunan nasional. Data-data yang terhimpun dari Sensus Penduduk tersebut bisa menjadi basis pembangunan pemerintahan daerah. Infopublik/Amiriyandi