- Oleh MC PROV JAWA TIMUR
- Senin, 3 Maret 2025 | 20:25 WIB
Seorang pembeli menikmati kopi Dampit pada acara jalan sehat bersama Gubernur Jatim di halaman Kantor Badan Koordinasi wilayah III (Bakorwil III) Kota Malang, Sabtu (11/11/2023). Stand kopi Dampit Kabupaten Malang ini menyediakan kopi jenis Robusta. Di luar negeri, terutama Eropa, kopi Dampit sangat terkenal, terutama jenis kopi Robusta. Kopi jenis Robusta asal Dampit dianggap punya special taste karena berada di ketinggian lebih dari 800 meter di atas permukaan air laut dan memiliki struktur tanah yang baik. Selain Dampit, budi daya kopi dilakukan di Kecamatan Tirtoyudo Kabupaten Malang. MC Prov. Jatim/Henry IP