- Oleh MC PROV GORONTALO
- Selasa, 26 November 2024 | 23:31 WIB
Sejumlah nelayan menaiki perahu menuju ke lokasi penangkapan ikan duwo di tepi pantai Kelurahan Leato Utara, Kecamatan Kota Timur, Kota Gorontalo, Rabu (8/11/2023). Duwo merupakan ikan endemik Gorontalo yang berukuran kecil dan hanya muncul beberapa hari di penghujung bulan Hijriah saat kondisi langit sangat gelap di malam hari. Ikan duwo biasanya hidup berkerumun hanya beberapa meter dari tepi pantai. Sejak sore hari para nelayan akan mencari lokasi berkerumunnya ikan duwo. Saat langit sudah gelap akan ditebarkan jaring untuk menangkap ikan duwo. MC Prov. Gorontalo/Haris