Seorang warga (kiri), mengisi registrasi peserta bakti sosial pencegahan tengkes di halaman Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Gorontalo, Sabtu (29/7/2023). Kanwil Kemenkumham Gorontalo menggelar bakti sosial berupa pemeriksaan kesehatan ibu hamil dan balita. Bakti sosial dilaksanakan dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-78 Kemenkumham. Berdasarkan data Survei Status Gizi Indonesia, angka tengkes di Gorontalo pada tahun 2022 sebanyak 23,8 persen atau turun 5,2 persen dibanding tahun 2021 sebesar 29 persen. Pemerintah menetapkan angka tengkes turun menjadi 14 persen pada tahun 2024. MC Prov. Gorontalo/Haris