Penjabat Gubernur Gorontalo, Hamka Hendra Noer, berbincang dengan Ketua Umum Dewan Pengurus Daerah (DPD) Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Provinsi Gorontalo, Abdul Muis, di aula rumah jabatan Wakil Gubernur Gorontalo, Senin (20/2/2023). Penjagub Gorontalo berpesan kepada Ketua Umum DPD APDESI Gorontalo untuk mengelola dana desa secara transparan dan akuntabel. Total alokasi transfer ke daerah dan dana desa di Gorontalo untuk tahun anggaran 2023 sebesar Rp10,76 triliun. MC Prov. Gorontalo/Haris