Kepala Bidang Penerangan Agama Islam, Zakat, dan Wakaf Kantor Wilayah Kementerian Agama Kalimantan Selatan, Ahmad Bugdadi, memberikan sambutan pada monitoring dan evaluasi persiapan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional XXIX Tahun 2022, di Banjarmasin, Kamis (2/12/2021). Bugdadi mengatakan pemilihan venue utama MTQ Nasional XXIX di Kabupaten Banjar sesuai arahan Gubernur Kalsel, untuk menghadirkan suasana berbeda, unik, dan berkesan dengan mengangkat potensi wisata Kabupaten Banjar. Selain di Kabupaten Banjar, MTQ XXIX rencananya juga akan dilaksanakan di Banjarmasin dan Banjarbaru. MC Kalsel/Fuz/AY