Berstatus sebagai Mahasiswa, Bupati Boalemo Ikut Ujian Akhir Semester

:


Oleh MC KAB BOALEMO, Minggu, 13 Mei 2018 | 07:24 WIB - Redaktur: Tobari - 1K


Tilamuta, InfoPublik -  Meski sibuk dengan tugas sebagai Kepala Daerah, Bupati Boalemo Darwis Moridu tetap tak melupakan pentingnya pendidikan. Hal ini dapat dilihat dari keseriusannya mengikuti ujian akhir semester, Sabtu (12/5), di Kampus 4 Boalemo Universitas Ichsan Gorontalo.

Darwis Moridu yang saat ini tercatat sebagai mahasiswa semester 4 Fakultas Hukum di Universitas Ichsan Gorontalo Kampus 4 Boalemo tersebut, mengaku senang bisa terus belajar sehingga menambah wawasannya di bidang hukum.

“Alhamdulillah saya baru saja mengikuti ujian akhir semester dan hal ini saya lakukan karena pendidikan itu penting bagi saya juga siapa saja agar bisa menambah pengetahuan,” kata Darwis

Menurutnya, meski usia yang sudah tidak muda lagi dan juga memegang tampuk pimpinan sebagai kepala daerah, namun belajar merupakan poin utamanya agar bisa menambah ilmu.

Ia juga berharap, agar apa yang dilakukannya saat ini bisa memotivasi masyarakat kabupaten boalemo khususnya untuk melanjutkan Pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi.

“Saya berharap kiranya apa yang saya lakukan ini bisa menjadi motivasi dan dapat mendorong minat belajar masyarakat Boalemo khususnya para generasi muda sehingga terciptanya SDM yang handal di Boalemo yang kita cintai ini,” harapnya.

Sementara itu Koordinator Kampus 4 Universitas Ichsan Gorontalo Hamsir Saleh, M.Kom, mengungkapkan rasa bangganya atas apa yang dilakukan oleh kepala daerah tersebut.

“Tentunya saya sangat bersyukur dan bangga atas komitmen Pak Bupati Boalemo dalam bidang Pendidikan, yang terus konsisten dan tidak pernah berhenti mencari ilmu,” katanya.

Olehnya itu, dengan status Darwis Moridu sebagai mahasiswa di Universitas Ichsan Gorontalo Kampus 4 Boalemo tersebut, Hamsir berharap kiranya dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat boalemo untuk menuntut ilmu di universitas yang dipimpinnya. (MC Boalemo / HLapasau/toeb)