Peringati Hari Perawat, PPNI Blora Adakan Donor Darah

:


Oleh MC Kabupaten Blora, Minggu, 26 Maret 2017 | 11:06 WIB - Redaktur: R. Mustakim - 1K


Blora, InfoPublik - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional (PPNI) Kabupaten Blora mengadakan kegiatan donor darah dan periksa kesehatan gratis pada puncak acara peringatan Hari Perawat Nasional ke-43 tahun 2017.

Kegiatan donor darah dan periksa kesehatan ini diselenggarakan di depan gedung Sasana Bhakti dan depan pintu gerbang sebelah timur pendopo rumah dinas Bupati Blora, Minggu (26/3).

Selain itu juga dimeriahkan senam sehat bersama dan perawatan muka secara gratis.

Ketua DPD PPNI Kabupaten Blora Joko Budi HS mengemukakan kegiatan yang dilaksanakan hari Minggu pagi pada moment Car Free Day (CFD) merupakan puncak acara dari sejumlah kegiatan yang telah dilaksanakan.

“Ini merupakan puncak kegiatan di Blora dalam rangka memperingati Hari Perawat Nasional 2017 dan sekaligus dirangkaikan peringatan Hari Kartini 2017,” ujar Joko Budi HS di Blora, Minggu (26/3).

Dijelaskannya, rangkaian kegiatan yang diselenggarakan yaitu seminar keperawatan tanggal 19 Maret 2017, kemudian PORDA untuk cabang olahraga voli dan gerakan cuci tangan pakai sabun kepada para pelajar di tingkat sekolah dasar bersama Dewan Pengurus Komisariat (DPK).

“Untuk PORDA mewakili Korwil Pati, juara 1 bola voli. Sedangkan donor darah diikuti 160 pendonor,” jelasnya.

Masih menurut Joko Budi, PPNI Kabupaten Blora akan maksimal berperan melayani kesehatan masyarakat sebagaimana visi misi pemerintahan Kabupaten Blora.

“Perawat mendukung gerakan sehat dan berperan sebagai pelaku kesehatan untuk melayani warga masyarakat. Sesuai tema yang kami angkat, Perawat Sahabat Rakyat Setia Merawat Setiap Saat,” jelasnya.

Hadir memeriahkan acara senam bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Blora Bondan Sukarno dan sejumlah pimpinan OPD Blora. (MCBlora/teguh).