PHRI Sleman Angkat Kearifan Lokal Melalui Desa Wisata

:


Oleh MC Kabupaten Sleman, Kamis, 27 Oktober 2016 | 15:59 WIB - Redaktur: Tobari - 771


Sleman, InfoPublik - ‪Badan Pimpinan Cabang Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (BPC-PHRI) Kabupaten Sleman memperingati HUT ke-6, mengadakan kegiatan yang dikemas dalam keceriaan dan santai dengan tema mengangkat kearifan lokal. 

Kegiatan tersebut diselenggarakan di Desa Wisata Grogol Margodadi Seyegan, Sleman, Kamis (27/10).

Ketua BPC PHRI Sleman Asteria T Hesty mengungkapkan kegiatan peringatan HUT PHRI Sleman ini sengaja dipilih di lokasi desa wisata, seperti di Desa Wisata Grogol, dimaksudkan untuk mengangkat potensi pariwisata di Sleman khususnya desa wisata.

"Kami berharap dengan kegiatan ini, anggota PHRI Sleman akan tergerak untuk membantu mempromosikan pariwisata maupun industri kecil yang banyak berkembang di Sleman," katanya.

Asteria, yang juga Director of Operations (DOP) Grand Tjokro Hotel, mengatakan bahwa PHRI Sleman ingin melakukan sesuatu yang bermanfaat tidak hanya bagi anggota PHRI namun juga bagi masyarakat, termasuk pengembangan wisata di Sleman seperti di Desa Wisata Grogol ini.

Bentuk kegiatan yang dilakukan adalah tracking menyusuri jalan dusun dan sawah, ramah tamah, dan diakhiri fun game dengan doorprize menarik. Kedepan, anggota PHRI akan mensuport para pelaku industri kecil maupun industri rumah tangga, tidak terkecuali pengembangan potensi wisata di Sleman.

Sementara Ketua Panitia HUT BPC PHRI Sleman ke-6, Joko Supriyono mengatakan kegiatan yang dilaksanakan di Desa Wisata Grogol ini hanya untuk anggota PHRI dan diikuti sebanyak 80 orang. Dipilihnya Desa Wisata Grogol dikatakan Joko, salah satunya adalah untuk membantu mempromosikan desa wisata di Sleman.

"Kita melihat Desa Wisata Grogol ini sudah layak dikunjungi sehingga kami dari PHRI ingin membantu mempromosikan agar wisatawan berkunjung ke desa Wisata Grogol dengan kearifan lokalnya," kata Joko.

Dan kegiatan semacam ini akan diselenggarakan rutin setiap tahun oleh PHRI Sleman sebagai bentuk komitmen membantu potensi pariwisata di Sleman. 

Ketika ditanya jumlah anggota PHRI Sleman, Joko mengatakan hingga saat ini ada jumlah anggotanya ada 52 hotel, 38 restoran dan beberapa institusi pendidikan yang memiliki laboratorium untuk praktek hotel dan restoran. (***/MC Sleman/toeb)