Kapasitas RSD Wisma Atlet Terisi 77,63 Persen

:


Oleh Jhon Rico, Senin, 25 Januari 2021 | 15:18 WIB - Redaktur: Taofiq Rauf - 204


Jakarta, InfoPublik - Koordinator Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran Mayjen TNI Tugas Ratmono mengungkapkan bahwa persentase keterisian tempat tidur di empat tower perawatan pasien COVID-19 mencapai 77,63 persen.

"Jadi hunian dari 5.994 tempat tidur yang tersedia ini terhuni saat ini 4.653 pasien," katanya saat jumpa pers virtual di Gedung BNPB, Jakarta, Senin (25/1/2021).

Ia menjelaskan bahwa fluktusi jumlah pasien yang masuk dan keluar dari RSD Wisma Atlet jumlahnya hampir seimbang berkisar 350- 400 pasien perhari.

Jumlah hunian menurun jika dibandingkan dengan pekan sebelumnya yang mencapai 82,73 persen atau 4.959. pasien.

Ia menyatakan bahwa pasien bergejala ringan hingga berat dirawat di tower 4, 5, 6, dan 7, sementara pasien tanpa gejala dialihkan ke tower 8 dan 9 di Pademangan, Jakarta Utara.