Hardiknas 2 Mei, Bupati Eisti'anah: Komitmen Demak Wujudkan Generasi Cerdas dan Berkarakter

: – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Demak menggelar upacara Hari Pendidikan Nasional 2024 dan Hari Otonomi Daerah ke-28.


Oleh MC KAB DEMAK, Kamis, 2 Mei 2024 | 15:50 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 96


Demak, InfoPublik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Demak menggelar upacara Hari Pendidikan Nasional 2024 dan Hari Otonomi Daerah ke-28. Seluruh peserta mengenakan pakaian adat dalam upacara yang dilaksanakan di halaman Setda Demak, Kamis (2/5/2024).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) yakni Bupati Demak Eisti'anah, dan turut hadir Wakil Bupati Demak Ali Makhsun, Sekda Demak Akhmad Sugiharto serta jajaran pimpinan OPD, dan ASN.

Bupati dalam amanatnya menyampaikan peringatan Hari Pendidikan Nasional 2024 dengan tema "Bergerak bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar", menggambarkan komitmen bersama untuk menciptakan generasi emas Indonesia yang cerdas dan berkarakter.

Ia mengingatkan pentingnya pendidikan sebagai tanggung jawab bersama seraya mengajak semua pihak untuk bergandengan tangan meningkatkan kualitas pendidikan yang inklusif dan inovatif.

"Komitmen kita bersama untuk terus bergerak maju, bergandengan tangan dalam mewujudkan cita-cita pendidikan Indonesia. Yaitu menciptakan generasi emas yang cerdas, berkarakter, penuh semangat, adaptif dan tangguh dalam menghadapi perubahan zaman,” ujar Eisti'anah.

Ia menambahkan agar para pelajar di Demak dapat menjadi generasi yang ceria, penuh antusias, mampu menciptakan mahakarya, serta memiliki kemampuan intelektual, emosional dan spiritual.

Sementara Hari Otonomi Daerah ke-28 yang mengambil tema "Otonomi Daerah Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan Yang Sehat", Bupati mengatakan, ini mencerminkan tekad bersama untuk memperkokoh komitmen, tanggung jawab dan kesadaran seluruh jajaran pemerintah daerah.

“Untuk membangun keberlanjutan, dalam pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan hidup di tingkat lokal,” ujarnya. (Kominfo/Apj).

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB DEMAK
  • Rabu, 15 Mei 2024 | 13:38 WIB
Ribuan Warga Hadiri Demak Bersholawat di Alun-Alun
  • Oleh MC KAB BARITO KUALA
  • Selasa, 7 Mei 2024 | 15:08 WIB
Peringatan Hardiknas, Fuad Syekh Serahkan Beragam Penghargaan
  • Oleh MC KAB TOBA
  • Kamis, 2 Mei 2024 | 16:03 WIB
Bupati Bicara Prestasi dan Kelemahan Dunia Pendidikan di Toba