Warna-Warni Kota Tua Padang Tertuang ke Dalam Kertas

: Lomba mewarnai menjadi salah satu rangkaian acara Festival Rakyat Muaro Padang Tempo Doeloe. Foto: Mc Padang


Oleh MC KOTA PADANG, Senin, 22 April 2024 | 09:06 WIB - Redaktur: Rafyq Alkandy Ahmad Panjaitan - 73


Padang, InfoPublk - Terbilang berbeda, lomba mewarnai menjadi salah satu rangkaian acara Festival Rakyat Muaro Padang Tempo Doeloe. Anak-anak dan orang tua menuangkan ide tentang kota tua dan warna ke dalam kanvas.

Sepanjang kawasan Batang Arau, Minggu (21/4/2024) terlihat saat orang tua dan anak bekerja sama untuk mewarnai kertas bergambar. Mereka menjalin kolaborasi dan komunikasi saat proses mewarnai berlangsung.

"Ada kebersamaan anak dan orang tua, selain itu menjalin sinergi. Inilah waktu yang tepat untuk meningkatkan jalinan harmonis antara orang tua dan anak," kata Noneng Lilis Suryani, guru TK Pertiwi VI.

Noneng menyebutkan, pada lomba ini memberikan kesempatan bagi orang tua kepada anaknya untuk menuangkan ide dan gagasan.

"Menjadi wadah komunikasi dua arah bagi orang tua dan anak. Tak hanya itu, acara yang sangat bagus melibatkan anak usia dini mengenalkan budaya," cecarnya.

Ditemui terpisah, Arleni saat itu tengah mewarnai bersama buah hatinya, menyebutkan lomba mewarnai yang diikuti anak Taman Kanak-Kanak (TK) ini gratis, tidak dipungut biaya.

"Kreativitas anak menjadi berkembang, apalagi lomba ini juga melibatkan orangtua, jadi meningkatkan emosional dan kerja sama antara orang tua dan anak," jelasnya.

Terpantau sekitar ratusan Anak TK se-Kota Padang turut memeriahkan lomba mewarnai pada Festival Rakyat Muoro Padang Tempo Doeloe. (MC Padang / Junee)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 2 Mei 2024 | 14:32 WIB
Konsumsi Ikan akan Membuat Anak Sehat dan Cerdas
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 2 Mei 2024 | 14:11 WIB
PKK Padang Selatan Berinovasi Membuat Tiga Makanan Olahan Ikan Tuna
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Rabu, 1 Mei 2024 | 23:40 WIB
Angka Pengangguran di Kota Padang Terus Menurun
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Rabu, 1 Mei 2024 | 23:37 WIB
Kadisnakertrans Sumbar: Pencaker Jangan Tertipu Postingan di Medsos
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Rabu, 1 Mei 2024 | 23:33 WIB
Waspadai Tsunami, Padang Miliki 25 Marka Blue Line
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Rabu, 1 Mei 2024 | 19:29 WIB
94 Persen Perempuan Minang Memilih Jadi Perantau dan Pekerja Migran