Safari Ramadan, Bupati Balangan Ajak Warga Desa Lamida Bawah Dialog Bersama

: Bupati Balangan, Abdul Hadi hadiri Safari Ramadan di Desa Lamida Bawah Kecamatan Paringin-Foto:mc.Balangan


Oleh MC KAB BALANGAN, Rabu, 27 Maret 2024 | 16:07 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 184


Paringin, InfoPublik - Kegiatan Safari Ramadan yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Balangan, dilakukan
 dengan mengunjungi masjid sebagai media dalam menyampaikan informasi pembangunan yang perlu disampaikan kepada masyarakat.

Kali ini Bupati Balangan, Abdul Hadi bersama jajaran melaksanakan Safari Ramadan 1445 H di Masjid Darul Istiqomah, Desa Lamida Bawah, Kecamatan Paringin, Selasa (26/3/2024).

Selain menyampaikan informasi, Safari Ramadan juga digunakan untuk menerima serta mendengarkan seluruh masukan aspirasi masyarakat yang perlu menjadi perhatian Pemerintah Kabupaten Balangan.

“Safari Ramadan bertujuan memberikan bantuan operasional amaliah Ramadan yang diserahkan kepada seluruh tempat ibadah, pondok pesantren, majelis dan yayasan yang ada di Kabupaten Balangan baik yang kami datangi maupun yang tidak kami datangi," ujarnya.

Hadi melanjutkan dalam ramadan berkah ini pemerintah daerah juga memberikan bantuan dana hibah pembangunan berupa perbaikan masjid dan tempat ibadah lainnya sebesar Rp3.100.000.000.

Sementara itu, Camat Paringin, Hudi Darmawan, mengatakan selain agenda rutin, Safari Ramadan digelar juga untuk menyampaikan program kerja Bupati Balangan yang sudah berjalan selama ini sehingga visi misinya bisa tersampaikan kepada seluruh masyarakat.

“Kami dari Kecamatan Paringin bersama Kepala Desa Lamida Bawah dan jajarannya terkait Safari Ramadan yang dilaksanakan Bupati Balangan merupakan agenda beliau, karena di tahun sebelumnya masih ada pandemi sehingga Safari Ramadan ditiadakan,” katanya.

Adapun Kepala Desa Lamida Bawah, Yuliadi, mengungkapkan bahwa masyarakat di desanya sangat antusias dalam mengikuti kegiatan Safari Ramadan ini.

“Dari masyarakat sangat antusias berbuka bersama dan ini terlaksana dengan baik. Diharapkan kegiatan Safari Ramadan bisa berlanjut kembali di Desa Lamida Bawah dan sekitarnya,"tambahnya. (MC Balangan/Hlm/Eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Minggu, 28 April 2024 | 15:30 WIB
Bupati Balangan Hadiri Pembukaan MTQ Nasional di Kabupaten Tapin
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Kamis, 25 April 2024 | 17:53 WIB
Bupati Lepas Kafilah Balangan Ikuti MTQ Nasional di Tapin
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Kamis, 11 April 2024 | 16:29 WIB
Bupati Balangan Laksanakan Salat Idulfitri di Masjid Al-Akbar