DPPPA Bengkalis Terlibat dalam Program Pesantren Ramadan

: DPPPA Bengkalis Terlibat dalam Program Pesantren Ramadan-Foto:Mc.Bengkalis


Oleh MC KAB BENGKALIS, Senin, 25 Maret 2024 | 03:24 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 96


Bengkalis, InfoPublik - Dalam rangkaian acara Pesantren Ramadhan yang dilakukan penyuluh Agama Kecamatan Bantan pada Sabtu (23/3/2024). diperuntukkan untuk tiga desa yaitu Desa Selat Baru, Resam Lapis dan Pasiran dengan tema materi Pencegahan dan Penanggulangan Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak.

Desa Pasiran yang menjadi tuan rumah dalam kegiatan ini menjadikan Masjid Hubutaqwa sebagai tempat berlangsungnya acara.

Kepala Bidang Pemenuhan Hak dan Perlindungan Anak yang dalam kesempatan ini diwakili Analis Pemberdayaan Perempuan dan Anak Teguh Pranata menyampaikan akan terus mensosialisasikan perihal pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak.

"Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) kabupaten Bengkalis tidak jemu-jemu mensosialisasikan Pencegahan terhadap perempuan dan anak kepada generasi muda terkhusus di Kabupaten Bengkalis, hal ini kami lakukan berdasarkan temuan dilapangan, ternyata banyak korban dari kekerasan tidak tahu bahwa dirinya sedang mengalami kekerasan dan kemana harus melapor,"kata Teguh.

Masalah pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak ini harus disampaikan kepada generasi sejak dini agar mereka paham dan tau apa saja bentuk-bentuk kekerasan terhadap perempuan dan anak agar mereka dapat menghindarkan diri dari kekerasan serta mereka dapat mengambil tindakan seperti apa jika mengalami kekerasan. 

"Hadirnya kami sebagai payung perlindungan bagi masyarakat Bengkalis melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak dalam memberikan edukasi dan pelayanan terhadap warga masyarakat Bengkalis yang sedang berhadapan dengan kekerasan, dengan harapan masyarakat menjadi peka terhadap permasalahan sosial yang terjadi disekeliling mereka," ujar Teguh.

Teguh juga memberikan apresiasi kepada seluruh Penggiat/Penyuluh Agama (Dai) Bermasa ini karena dengan program Pesantren Ramadhan ini juga sebagai media edukasi terhadap anak-anak di Kabupaten Bengkalis khususnya Kecamatan Bengkalis dan Bantan.

"Kami sangat senang dengan adanya program ini, semoga Dai Bermasa ini menjadi perpanjangan tangan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Bengkalis untuk menyampaikan tentang pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak kepada masyarakat desa," tutup Teguh

Acara ini juga menghadirkan dan berkolaborasi dengan Puskesmas Selat Baru mengajak remaja agar turut hadir dalam posyandu remaja yang sudah terbentuk didesanya dan Polsek Bantan yang mensosialisasikan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan di tutup kegiatan siang ini dengan pengecekan kesehatan bagi seluruh peserta.(Mc.Bengkalis/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BENGKALIS
  • Kamis, 9 Mei 2024 | 20:13 WIB
Bupati Bengkalis Berharap IKA-UNRI Bersinergi dengan OPD
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Jumat, 10 Mei 2024 | 04:23 WIB
Ketua DPD PP PAUD Riau Harap Kesetaraan Pelayanan PAUD di Wilayah 3T
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Jumat, 10 Mei 2024 | 04:14 WIB
Pemprov Riau Mendapatkan Bantuan Sapi Kurban dari Presiden
  • Oleh MC KAB BENGKALIS
  • Senin, 6 Mei 2024 | 23:46 WIB
Pemkab Bengkalis Terima Bantuan Alat Aksesibilitas Tahun 2024