Pasar Murah, Dukung Program Prioritas Pj Bupati Sinjai Kendalikan Inflasi

: Pasar Murah, Dukung Program Prioritas Pj Bupati Sinjai Kendalikan Inflasi -Foto:Mc.sinjai


Oleh MC KAB SINJAI, Rabu, 17 Januari 2024 | 20:01 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 73


Sinjai, InfoPublik  - Komitmen Penjabat (Pj) Bupati Sinjai T.R Fahsul Falah merealisasikan program prioritas di Kabupaten Sinjai tidak diragukan lagi. Orang nomor satu di Bumi Panrita Kitta’, itu terus melakukan berbagai gebrakan.

Pengendalian inflasi salah satunya. Upaya yang dilakukan dengan menggelar pasar murah di tribun Lapangan Bikeru 1 Kelurahan Sangiaserri dalam kunjungan kerjanya ke kecamatan Sinjai Selatan, Rabu (17/1/2024).

Pj Bupati Sinjai, T.R Fahsul Falah, menekankan pentingnya stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok agar dapat meringankan beban ekonomi masyarakat sehingga memberikan perhatian khusus terhadap keberlanjutan program pasar murah dalam rangka pengendalian Inflasi daerah. 

“Semua pihak diharapkan dapat bekerja sama dalam mendukung program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup dan ekonomi masyarakat Sinjai Selatan,”imbuhnya.

Tak hanya memantau pasar murah, T.R sapaan akrabnya juga menyempatkan berdialog dengan pedagang dan warga setempat untuk mendengar langsung tantangan yang dihadapi serta memastikan efektivitas program pasar murah dalam menyediakan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.

“Ini juga menjadi sarana bagi kami untuk lebih memahami kebutuhan masyarakat di Kecamatan Sinjai Selatan, dan merumuskan langkah-langkah strategis dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat,”imbuhnya.

Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan (Disperindag) dan ESDM Kabupaten Sinjai, Muh. Saleh menegaskan pasar murah digelar berkaitan dengan program prioritas Pj Bupati dalam pengendalian inflasi karena menyediakan kebutuhan pokok yang lebih murah dari harga yang ada di pasar.

Saleh mencontohkan, harga telur ayam ras yang dijual Rp40 ribu per rak dari harga pasar Rp44 ribu per rak. Komoditi cabai dari hari Rp40, di pasar murah dijual dengan harga relatif murah Rp30 ribu per Kilogram, dan masih banyak komoditi dan kebutuhan pokok lainnya seperti Beras, Minyak, Gula, dan sayur mayur.

“Tujuannya untuk keterjangkauan bahan pokok untuk masyarakat. Kegiatan ini bakal dilaksanakan di seluruh kecamatan dalam Kunker Pj Bupati Sinjai,” jelasnya.

Selain pasar murah, upaya Pemkab Sinjai dibawah kepemimpinan Pj Bupati juga menyerahkan bibit cabai kepada kader PKK kecamatan. Gerakan ini telah digaungkan hingga ke Instansi Vertikal. Hasilnya, Pemkab Sinjai berhasil mengendalikan inflasi dengan posisi 2,86 persen. (Humas Sinjai/Eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Kamis, 16 Mei 2024 | 17:52 WIB
Jelang Waisak 2568 BE, Disperindag Balangan Gelar Pasar Murah
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Rabu, 8 Mei 2024 | 15:57 WIB
Warga Desa Lok Hamawang Serbu Pasar Murah
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Sabtu, 4 Mei 2024 | 15:10 WIB
Atasi Inflasi, Disperindag Balangan Gelar Pasar Murah
  • Oleh MC PROV LAMPUNG
  • Rabu, 24 April 2024 | 20:48 WIB
Ketua Dekranasda: Kontribusi UMKM untuk Perekonomian Lampung Cukup Besar
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Senin, 15 April 2024 | 19:53 WIB
Pemprov Gorontalo Gelar Pasar Murah untuk Menyambut Lebaran Ketupat
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Sabtu, 6 April 2024 | 21:15 WIB
Jelang Idulfitri, Polda Gorontalo Gelar Pasar Murah Ramadan