Puluhan Peserta Ikuti Lomba Solu Side Event Aquabike World Championship

: Kolase Lomba Solu dan Bupati Toba mengangkat bendera start


Oleh MC KAB TOBA, Jumat, 24 November 2023 | 17:46 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 83


Toba, InfoPublik - Menyambut Event (kegiatan) Aquabike World Championship, Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Toba menggelar lomba solu (sampan kecil) untuk kategori solo dan duo.

Lomba ini menjadi salah satu side event (kegiatan tambahan) Aquabike World Championship yang akan digelar di Toba pada 25-26 November mendatang.

Bupati Toba, Poltak Sitorus membuka langsung lomba solu tersebut di Pantai Danau Toba, Jalan Pemandian, Balige, Kamis (23/11/2023).

Dalam arahannya, Poltak Sitorus menyampaikan terimakasih kepada semua peserta yang berpartisipasi dalam menyemarakkan Aquabike World Championship.

"Saya juga minta para peserta harus punya semangat berkompetisi. Semua pasti ingin juara. Kemudian harus kompak, apalagi nanti ada peserta yang marduadua (dua pemain). Jadi harus kompak," ujar beliau.

Poltak Sitorus juga meminta agar pelaksanaan Aquabike World Championship menjadi momen penting untuk mempromosikan Danau Toba sebagai tujuan wisata Internasional.

"Jadi sama-sama kita wujudkan pariwisata kita ini menjadi tujuan pariwisata Internasional. Sekarang tidak lagi hanya Sumatra Utara, tapi Balige sudah ada di mata dunia," ujarnya lagi.
Usai menyampaikan sambutan, Poltak Sitorus juga didapuk mengangkat bendera start tanda dimulainya lomba.

Berdasarkan keterangan Hendri Simarmata selaku panitia yang juga Kabid Pembinaan Olahraga, Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Toba bahwa lomba tradisional yang digelar pada Kamis (23/11/2023) di Balige,kawasan Danau Toba ,diikuti 77 peserta solo dan 21 tim untuk duo.

"Peserta lomba solu marsada-sada (solo) ada 77 orang. Untuk peserta mardua-dua (duo) ada 21 tim," katanya usai pelaksanaan lomba.

Para peserta yang turut berpartisipasi tidak hanya berasal dari Kabupaten Toba, namun juga diikuti peserta dari luar daerah. Adapun panjang race yang harus dilalui peserta mencapai hingga 200 meter.

Pada lomba tersebut, panitia membagi 5 peserta untuk setiap grup. Masing-masing juara grup selanjutnya masuk ke partai final untuk menentukan juara pertama.

"Setiap juara grup masuk putaran final dan mereka dipertandingkan kembali untuk menentukan juara," lanjut Hendri Simarmata.

Pada lomba solu kategori solu dimenangkan oleh Firman Manurung dari Kecamatan Uluan, juara dua Mangihut Tambunan dari Kecamatan Balige dan juara tiga diraih oleh Tomi Gultom yang juga berasal dari Kecamatan Uluan.

Sedangkan juara satu kategori duo atau marduadua dimenangkan oleh Roy M. Siallagan/Anju dari Kecamatan Ajibata, juara dua dimenangkan oleh Arianto Manurung/Jele dari Kecamatan Uluan dan juara tiga diraih oleh Freddy Situmorang/Alex dari Kecamatan Ajibata. (MC Toba lex/rik).

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB TOBA
  • Senin, 20 November 2023 | 19:22 WIB
Side Event Aquabike ,Pemkab Toba Gelar Traditional Sport Lomba Solu.
  • Oleh MC KAB TOBA
  • Senin, 20 November 2023 | 08:22 WIB
Bupati Toba Mengajak Generasi Muda Semakin Kreatif Dalam Bermusik