Usia SMP, Masa Transisi Pengokohan Karakter

: Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Moderasi Beragama Kemenko PMK Warsito saat mewakili Menko PMK pada kegiatan United Festivals of Education, Art, and Sport by Al-Azhar (UNIVERSAL 2024) yang diselenggarakan oleh OSIS SMP Islam Al Azhar Bumi Serpong Damai, Tangerang Selatan/Foto: Kemenko PMK


Oleh Putri, Jumat, 26 Januari 2024 | 20:08 WIB - Redaktur: Untung S - 119


Jakarta, InfoPublik – Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Moderasi Beragama Kemenko PMK Warsito mengatakan saat ini, Indonesia tengah dihadapkan dengan adanya fenomena 'youth bulge' atau lebih dikenal dengan Bonus Demografi yaitu penggelembungan jumlah penduduk usia produktif.

Hal tersebut disampaikannya saat mewakili Menko PMK pada kegiatan United Festivals of Education, Art, and Sport by Al-Azhar (UNIVERSAL 2024) yang diselenggarakan oleh OSIS SMP Islam Al Azhar Bumi Serpong Damai, Tangerang Selatan.

"Ketika populasi usia produktif tumbuh lebih cepat daripada populasi nonproduktif, kondisi ini akan menjadi input pembangunan yang menguntungkan dan tidak banyak negara miliki," kata Warsito melalui keterangan resmi yang dikutip InfoPublik Jumat (26/1/2024).

Lanjutnya, bahwa usia (remaja) SMP ini adalah awal yang amat menentukan pengokohan karakter atau masa transisi pencarian jati diri yang sangat penting karena akan menentukan arah jenjang kehidupan baik sekolah maupun bakat minat yang sedang ditekuni.

Namun untuk pendidikan di SMP, disinilah akan sangat menentukan jenjang berikutnya apa yang akan dipilih selanjutnya, SMK atau SMA atau memilih pendidikan nonformal lainnya.

Kegiatan UNIVERSAL 2024 diawali dengan tari-tarian dan diakhiri dengan flashmob kepahlawanan oleh para siswa SMP Islam Al Azhar BSD agar para peserta dapat lebih menghargai jasa-jasa para pahlawan yang telah berjasa memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Putri
  • Minggu, 2 Juni 2024 | 19:09 WIB
Bayi Baru Lahir Tidak Boleh Diberi Makanan Lain Selain ASI
  • Oleh Putri
  • Minggu, 2 Juni 2024 | 21:19 WIB
Ini Rekomendasi Cara Pemberian ASI Perah
  • Oleh Putri
  • Minggu, 2 Juni 2024 | 21:18 WIB
Jemaah Haji Diimbau Segera Konsumsi Makanan
  • Oleh Putri
  • Sabtu, 1 Juni 2024 | 17:30 WIB
Indonesia Dorong Kesetaraan Akses Melalui Pandemic Treaty
  • Oleh Putri
  • Sabtu, 1 Juni 2024 | 17:05 WIB
Jemaah Haji DIimbau Jangan Tunda Makan
  • Oleh Putri
  • Sabtu, 1 Juni 2024 | 17:00 WIB
Kandungan ASI Penting untuk Tumbuh Kembang Bayi
  • Oleh Putri
  • Sabtu, 1 Juni 2024 | 16:35 WIB
Poli Risti Dekatkan Layanan KKHI ke Jemaah