Presiden Apresiasi Dukungan Ormas Islam Dalam Penanganan Covid-19

:


Oleh Tri Antoro, Selasa, 19 Mei 2020 | 16:15 WIB - Redaktur: Untung S - 400


Jakarta, InfoPublik - Presiden Joko Widodo mengapresiasi, dukungan organisasi masyarakat (Ormas) berbasis keagamaan Islam yang telah membantu upaya pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) di berbagai wilayah.

"Saya mengapresiasi pertama kepada Majelis Ulama Indonesia (MUI), yang kedua kepada Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, yang ketiga kepada PP Muhammadiyah, dan semua ormas yang lainnya, semua Ormas Islam yang lainnya yang telah mendukung dan membantu pemerintah dalam upaya pencegahan dan pengendalian penyebaran Covid-19," kata Presiden Joko Widodo melalui siaran konferensi video pada Selasa (19/5/2020).

Dalam beberapa waktu lalu, para Ormas tersebut telah melakukan serangkaian himbauan kepada umat muslim di Indonesia untuk mendukung kebijakan pemerintah dalam meredam Covid-19. Caranya dengan menerapkan secara disiplin protokol kesehatan di setiap aktivitas sehari-hari.

"Adanya fatwa dan juga imbauan yang disampaikan kepada seluruh umat Islam di Indonesia terkait dengan peribadatan maupun amaliah selama wabah," imbuhnya.

Senada dengan hal diatas, Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI TB Ace Syadzily mengatakan, seluruh tokoh agama harus mampu bersinergi dengan kebijakan pemerintah yang diterbitkan dalam menangani penyebaran Covid-19 yang telah memasuki tahapan pandemi.

"Kami dorong tokoh-tokoh agama untuk lebih aktif mensosialisasikan kepada masyarakat dari aspek agama," ujarnya beberpa waktu lalu.

Menurut dia, sinergitas antar tokoh agama sangat efektif dalam mencegah penyebaran Covid-19 di Indonesia. Melalui imbauan yang diserukan oleh para tokoh lintas agama dapat mempengaruhi pola pikir masing-masing umatnya untuk mentaati aturan yang diterbitkan pemerintah.

"Kami dorong kebijakan ini betul-betul bisa dijalankan sepenuhnya sebagai salah satu upaya penanganan Covid-19 ," katanya. (Foto: Humas Setkab)