Polresta Tangerang Ungkap Kasus Pencurian Supir Taxi Online

:


Oleh Jhon Rico, Senin, 12 November 2018 | 20:59 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 214


Jakarta, InfoPublik- Polresta Tangerang mengungkap kasus pencurian dengan kekerasan yang mengakibatkan seorang pengemudi taksi online JST (68) menjadi korban.

Petugas menangkap dua pelaku yakni FF (17) dan REH (22). "Dalam waktu beberapa hari setelah jasad korban ditemukan, kami membekuk salah satu tersangka berinisial FF. Mirisnya, FF masih sangat belia. Ia baru berusia 17 tahun," kata Kapolresta Tangerang, Kombes Pol H.M. Sabilul Alif dalam keteranganya, Senin (12/11).

Tidak berselang lama, tambah Sabilul, petugas Polresta Tangerang pun menangkap tersangka kedua berinisial REH (22) di Banjarnegara, Jawa Tengah. "Dalam rilis itu, Direksi Grab Indonesia turut hadir dan menyampaikan pernyataan duka cita," ujar dia.

Menurut Sabilul, pihaknya juga bersama pengelola jasa taksi online sepakat untuk meningkatkan sistem pengamanan baik untuk penumpang ataupun pengemudi. Hal itu agar, peristiwa nahas dapat diminimalisir dan penumpang serta pengemudi merasa nyaman.

"Sistem keamanan yang kami rumuskan di antaranya memasang semacamn pembatas antara kursi penumpang dan pengemudi," paparnya.

Ia menyebut pembatas didesain senyaman mungkin namun tetap aman agar tidak mengganggu interaksi sosial antara pengendara dan penumpang. Selain itu, kami juga mengusulkan dipasangnya tombol darurat (panic button) yang terhubung ke Grab dan ke aparat keamanan.

Selain itu, pihaknya pun mengusulkan dipasangnya kamera pengawas di dalam kendaraan. Hal ini agar segala aktivitas di dalam kendaraan dapat terpantau.

"Keberadaan kamera juga dapat membantu kepolisian mengusut saat terjadi peristiwa pidana. Rekaman kamera dapat dijadikan bukti petunjuk," ulasnya.

Menurut Sabilul, pihaknya pun turut mengusulkan pemasangan voice recorder di dalam kendaraan. Agar percakapan antara pengemudi dan penumpang dapat terdokumentasi.

"Hal ini selain untuk membantu pengungkapan apabila terjadi kasus pidana. Juga dapat dimanfaatkan untuk menginvestigasi apabila terjadi kecelakaan," ujar dia.