Cultural Performance MNEK 2018 Berlangsung Semarak

:


Oleh MC PROV NUSA TENGGARA BARAT, Sabtu, 5 Mei 2018 | 13:02 WIB - Redaktur: Elvira Inda Sari - 495


Mataram, InfoPublik - Cultural Performance sebagai rangkaian kegiatan bertaraf internasional 3rd Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) tahun 2018 berlangsung semarak. Kesenian lokal, seperti tari oncer, tari zikir saman, tari peresean, musik keroncong dari Angkatan Laut ditampilkan dengan meriah sehingga mengundang antusias penonton.

Kegiatan yang berlangsung di taman Malomba Ampenan Mataram, Jumat (4/5/2018) dibuka Plt. Wali Kota Mataram, H. Mohan Roliskana, didampingi Komandan Lantamal 7 Mataram, Brigjen. Marinir, Kasirun Situmorang. Acara dibuka secara simbolis dengan pemukulan gendang beleq

Mohan Roliskana pada sambutannya menyampaikan rasa terima kasih dan mengapresiasi atas dipercayanya kota Mataram sebagai tempat dilaksanakannya kegiatan latihan bersama TNI Angkatan Laut dalam MNEK 2018. 

"Suatu kebanggaan bahwa kegiatan MNEK dilaksanakan di kota Mataram, kita akan siap melayani para tamu kita, ini berkah bagi kota Mataram dan merupakan momentum bersejarah, mari kita bersama-sama mendukung acara ini agar berjalan lancar," ujar Mohan.

Tak perlu waktu lama melihat dampak dari diselenggarakannya MNEK 2018 di Kota Mataram. Jika sebelumnya diawal triwulan pertama, ungkap Mohan, tingkat hunian hotel sempat turun, saat ini sebagian besar hotel mengalami peak season atau membludak.

"Dampak ekonomi dari kegiatan MNEK 2018 terhadap tingkat hunian hotel sangat positif. Ini merupakan kebanggan bagi kita semua," ujarnya.

Pada kesempatan tersebut Mohan tak lupa berpesan agar kegiatan yang diikuti 35 negara dari seluruh dunia ini dapat menjadi wadah dalam memperkokoh diplomasi dan kerjasama. Termasuk juga tradisi kebaharian bisa semakin kokoh dan citra positif Angkatan Laut menjadi semakin positif.

"Kepada seluruh warga kota Mataram Semoga bisa terhibur dan ikut berperan dalam kegiatan ini," tandasnya. 

Sementara saat yang sama, Komandan Lantamal VII Brigjen. TNI (Mar), Kasirun Situmorang mengatakan bahwa suksesnya kegiatan tersebut tidak luput dari antusias dan partisipasi warga masyarakat NTB khususnya kota Mataram.

"Mari kita semua bergembira dan tunjukkan kearifan bangsa yang berbineka tunggal ika," ujarnya bersemangat. 

Pada hari pertama pelaksanaannya, Cultural Performance menampilkan berbagai kesenian lokal, antara lain tari oncer, tari zikir saman, tari peresean, musik keroncong dari angkatan laut, serta berbagai kesenian lainnya. 

Cultural performance sendiri akan berlangsung selama dua hari, tanggal 4 hingga 5 Mei 2018. Pada hari pertama menampilkan budaya lokal dan hari kedua akan menampilkan budaya lokal dan mancanegara.(Tim media Diskominfotik NTB/TR)