Polres Jaksel Gelar Apel Pasukan Kesiapan Pengamanan TPS

:


Oleh Yudi Rahmat, Kamis, 20 April 2017 | 10:38 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 469


Jakarta, InfoPublik - Polres dan Kodim Jakarta Selatan menggelar apel pasukan kesiapan pengamanan TPS menjelang Pilkada DKI Jakarta Putaran ke dua tahun 2017. Petugas kepolisian akan digeser ke lokasi penugasan di TPS untuk melakukan pengamanan.

Kapolres Jakarta Selatan Kombes Pol Iwan Kurniawan yang bertindak sebagai inspektur upacara memberikan arahan-arahan kepada semua porsenelnya. "Apel pasukan ini untuk pengecekan akhir dan kesiapan melakukan pergeseran ketempat tempat TPS,"Kata Iwan Mabes usai apel kesiapan di Mabes Polri Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Rabu(18/4).

Menurutnya secara teknis kita sudah lakukan kemarin yaitu simulasi dan memberi pemahaman terkait bagaimana tugas-tugas dilapangan. Hari ini pengecekan akhir kesiapan setelah itu masing-masing Kapolsek akan bersama-sama dengan TNI mengamankan TPS diseluruh Jakarta."sebanyak 2974 TPS. Setiap TPS ditempatkan 4 personel yang terdiri dari dua personel Polri dan TNI serta dua dari Limas Ketertiban. Atau sekitar kurang 12ribu personel yang menjaga pengamanan di seluruh TPS,"ungkap Iwan.

Terkait ancaman gangguan keamanan di beberapa lokasi TPS, Iwan mengatakan pihaknya sudah melakukan langkah langkah antisipasi dengan melakukan operasi pengamanan dan sterilisasi dilokasi TPS yang rawan gangguan keamanan."Apakah itu jauh dari pos polisi dan TNI, atau ada objek-objek terkait masalah parpol atau pendukung paslon. Itu semua sudah menjadi pertimbangan kami dan kita antisipasi lebih ketat lagi pengamanannya,"ujar iwan

Selain itu, lanjut Iwan, kotak suara akan dikawal oleh petugas keamanan Polisi dan TNI selama 24 jam."Jadi tidak boleh lepas dari pengawasan keamanan kemudian tidak lepas dan tindak tegas jika ada ancaman yang mengganggu proses jalannya pemungutan suara Pilkada putaran kedua ini".katanya.