Masyarakat Ibukota Tergolong Pemilih Rasional

:


Oleh Tri Antoro, Minggu, 19 Februari 2017 | 15:26 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 791


Masyarakat Ibukota Tergolong Pemilih Rasional 

Jakarta, InfoPublik - Masyarakat Ibukota lebih mementingkan pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta yang memiliki program untuk mensejahterakan penduduk. 

Pengamat Politik Hendri Satrio menjelaskan, masyarakat Ibukota pada umumnya merupakan pemilih rasional yang mencari paslon berdasarkan visi, misi, dan program yang baik. Dibandingkan memilih dengan mengutamakan sosok figur paslon yang akan ikut kompetisi Pilkada. 

"Masyarakat Jakarta sekarang lebih suka mengulas program-program dari paslon, daripada membahas tentang figur paslon. Ini membuktikan masyarakat sudah lebih pintar dalam memilih pemimpin," ujar Pengamat Politik Hendri Satrio di Warung Daun, Jakarta, Sabtu (18/2). 

Ini membuktikan bahwa kriteria pemimpin yang dicari benar-benar bekerja untuk kepentingan masyarakat. Bukan hanya sekedar figur yang memiliki pencitraan yang baik namun tidak mampu memberikan manfaat kepada masyarakat. 

Menanggapi hal itu, Tim Pemenangan paslon Anies Baswedan dan Sandiaga Uno (Anies-Sandi) Mardani Ali Sera menerangkan, calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta dari pihaknya akan mengimplementasi program-program dari paslon Agus maupun Ahok yang berdampak baik bagi masyarakat.  

Ia mengakui jika banyak kesamaan program-program dari kedua paslon lainnya yang akan diimplementasikan ketika menjadi Gubernur kelak. 

"RT/RW mendapatkan Rp 1 Miliar sudah masuk kedalam program kami, namun namanya berbeda dengan yang digagas Mas Agus. Kemudian Kartu Jakarta Pintar Plus yang disempurnakan dari Kartu Jakarta milik Ahok," katanya.