Pilbup Tolikara 2017 Gunakan Sistem Coblos dan Noken

:


Oleh Eko Budiono, Rabu, 15 Februari 2017 | 13:08 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 1K


Tolikara,InfoPublik- Empat distrik di Kabupaten Tolikara, yakni  Karubaga, Bakundini, Kanggime, dan Kembu  melakukan  pencoblosan, sedangkan 42 distrik lainnya dengan sistem noken atau tas tradisional.

“Kami berpedoman terhadap putusan Mahkamah Konstitusi yang membolehkan penggunaan sistem noken, karena beratnya medan dan jangkauan dari pusat kota,” kata Anggota KPU Tolikara Peter Wanomba kepada InfoPublik di distrik Karubaga, Rabu (15/2).

Peter menyatakan pihaknya sudah melakukan sosialisasi terhadap Panitia Penyelenggara Distrik (PPD) agar memastikan system noken berjalan dengan lancar.

“Saya tegaskan tidak ada intervensi atau campur tangan dari Ketua Suku, petugas KPU, atau siapapun  dalam sistem noken. Semuanya harus berdasarkan hasil musyawarah atau kesepakatan anggota suku,” paparnya.

Menurutnya, sampai dengan pukul 09.30 Waktu Indonesia Timur (WIT), masyarakat di beberapa distrik seperti Karubaga dan Bokondini sudah mulai berdatangan untuk memberikan hak pilihnya.

“Biasanya siang nanti sekitar pukul 13.00 WIT sudah cukup banyak penduduk yang memberikan hak pilih,” tegasnya.

Ia menambahkan pencoblosan akan selesai  15.00 WIT (Waktu Indonesia Timur), dan setelah itu akan dilakukan penghitungan suara.

Sebelumnya Ketua KPU Kabupaten Tolikara Hosea Genongge  mengatakan terdaftar  216.261 pemilih  dalm pilbup 2017.

Sedangkan salah seorang warga Tolikara yakni Charles (30 tahun) berharap tidak ada konflik setelah pilbup.

“Semoga nanti setelah pilbup tidak ada masalah antar pendukung kandidat bupati, “ ujarnya.

Sementara Aco (27 tahun), pedagang sembako asal Palopo, Sulawesi Selatan, mengatakan konflik antar suku sudah biasa terjadi di Tolikara.

“Saya awalnya terkejut dan takut  waktu pertama tibda  di Tolikara, karena banyak orang membawa senjata tajam, dan panah. Mudah-mudahan saja usai pemilihan bupati Tolikara tetap damai,” ungkapnya.

Dalam pantauan InfoPublik,distrik Karubaga yang dikelilingi pegunungan menjadi tempat yang paling ramai dibanding 45 distrik lainnya di Kabupaten Tolikara. Distrik tersebut menjadi pusat  perkantoran seperti kantor Bupati, Polres, Kodim,dan  KPU. Sedangkan sebagian besar distrik di Tolikara terletak di dataran tinggi pegunungan tengah Papua, dan berbatasan dengan Kabupaten Puncak Jaya, Kabupaten Jayawijaya, dan Kabupaten Lanny Jaya.

Pilbup Tolikara 2017 diikuti oleh tiga pasangan calon yakni Usman G Wanimbo– Dinus Wanimbo, Amos Jikwa – Rebeca Enembe, dan  John Tabo – Barnabas Wey.